Cara Membuat Video Dari Foto-VIDEO - Jakarta. Video dengan gambar satu foto viral di kalangan netizen belakangan ini. Rupanya, video tersebut dibuat menggunakan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI). Lalu bagaimana cara membuat video dari foto dengan menggunakan AI?
Cara membuat video dari foto dengan menggunakan AI perlu Anda pahami. Video dari foto ini bisa menjadi pengingat kenangan Anda terhadap peristiwa atau seseorang.
Cara membuat video dari foto dengan AI sangat mudah. Ada beberapa cara membuat video dari foto dengan AI tersebut.
Dilansir dari Kompas.com, cara membuat video dari foto dapat dilakukan dengan memanfaatkan situs berbasis AI seperti Luma Labs dan Runway ML. Meski tidak perlu memasang aplikasi, pengguna diharuskan untuk membuat akun atau masuk (login) sebelum memanfaatkan fitur-fiturnya.
Baca Juga: Daftar Mobil Listrik Terlaris Di Indonesia, Cek Harga Mobil Listrik Di GIIAS 2024
Berikut cara membuat video dari foto menggunakan AI:
1. Menggunakan Luma Labs
Cara membuat video dari foto dengan AI yang pertama adalah memanfaatkan fitur AI yang ada di situs Luma Labs tanpa mengunduh aplikasi tambahan. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka situs https://lumalabs.ai dan pilih "Try Now"
- Daftar akun atau masuk dengan akun Google
- Klik ikon gambar di samping keterangan "Try some text or add an image..."
- Pilih foto atau potret lawas yang ingin diubah menjadi video singkat
- Ketikkan perintah atau prompt AI untuk mengubah foto menjadi video pada kolom "Try some text or add an image..." Misalnya, dengan mengetikkan perintah seperti "Please turn this photo into a short video of him moving his head and smiling sweetly"
- Centang pada bagian "Enhance prompt" dan klik tombol "Enter"
- Selanjutnya, situs akan memproses perintah
- Jika sudah selesai, situs akan menampilkan hasil edit foto jadul yang kini terlihat hidup karena bergerak-gerak
- Klik "Download" jika pengguna ingin mengunduh dan menyimpannya dalam galeri perangkat masing-masing.
2. Menggunakan Runway ML
Cara membuat video dari foto dengan AI yang kedua adalah melalui situs Runway ML secara gratis. Simak caranya berikut:
- Buka situs https://runwayml.com/add-images
- Klik "Try Runway for free" dan buat akun baru atau gunakan akun Google
- Pilih menu "Generate Video" dan klik "Get started"
- Pilih gambar atau foto yang ingin diedit
- Kemudian, masukkan perintah pada kolom di bawah foto
- Klik "Generate 4s" untuk mulai mengubah foto menjadi video AI
- Situs akan menampilkan video singkat yang telah diedit
- Klik ikon unduh atau download di pojok kanan atas untuk menyimpan hasil pengeditan.
3. Menggunakan aplikasi MyHeritage
Cara membuat video dari foto dengan AI yang ketiga adalah menggunakan aplikasi MyHeritage. Namun, pertama-tama, pengguna harus mengunduh aplikasi MyHeritage di Google Play Store atau App Store yang ada pada ponsel.
Selanjutnya, ikuti langkah-langkahnya berikut:
- Buka aplikasi MyHeritage
- Buat akun atau masuk menggunakan email
- Jika akun sudah dibuat, klik menu "Add Photos"
- Pilih foto yang ingin digerakkan
- Pastikan wajah pada foto tampak jelas dan menghadap ke depan
- Kemudian, klik "Upload" dan tunggu hingga beberapa saat
- Setelah berhasil diunggah, klik menu "Animation" di sebelah kanan ikon panah
- Tunggu hingga proses mengedit selesai dan menghasilkan foto yang tampak hidup
- Terakhir, unduh video singkat tersebut dan bagikan di sosial media atau aplikasi berbagi pesan.
Itulah berbagai cara membuat video dari foto dengan AI. Selamat mencoba!
Baca Juga: Cara Download Reels Instagram Tanpa Aplikasi dan Aturannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News