Agar Tak Tertipu, Begini Cara Membedakan Mana Emas Asli dan Palsu

Sabtu, 24 September 2022 | 06:10 WIB Sumber: Kompas.com
Agar Tak Tertipu, Begini Cara Membedakan Mana Emas Asli dan Palsu


KOMODITAS EMAS -  JAKARTA. Saat ini, begitu banyak pilihan investasi ditawarkan kepada masyarakat, tak terkecuali berinvestasi dalam bentuk emas. 

Emas bisa menjadi pilihan alternatif berinvestasi, salah satunya karena logam mulia ini gampang untuk dijual kembali dengan harga cenderung stabil, bahkan naik seiring waktu. 

Seiring dengan semakin banyak peminat emas, di pasaran pun mudah ditemui emas palsu. Keberadaan emas palsu membuat siapa pun harus lebih berhati-hati saat akan membeli logam mulia ini. 

Baca Juga: Catat, ini cara membedakan emas asli dan palsu, Anda bisa coba

Meski begitu, Anda dapat melakukan beberapa cara untuk mengecek keaslian emas sebelum membelinya. Apa saja ciri-ciri emas palsu? 

Cara mendeteksi emas asli atau palsu 

Dilansir dari laman resmi Pegadaian, terdapat beberapa cara yang bisa membedakan emas asli atau palsu sebagai berikut: 

1. Ciri fisik 

Meski tidak semua emas mempunyai tanda khusus kadar emas, kebanyakan logam mulia atau perhiasan memiliki tanda yang menandakan kadar emas seperti dalam bentuk fineness (1-999 atau 1-0.999), atau dalam bentuk karat (10K, 14K, 18K, 22K, dan 24K). 

Baca Juga: Simak harga emas hari ini di Pegadaian, Selasa 3 Agustus 2021

2. Uji magnet 

Emas palsu akan menempel saat diuji dengan magnet. Tapi, ini tidak bisa menjamin sepenuhnya karena banyak bahan logam non-magnetik lain yang dapat digunakan sebagai bahan logam emas palsu. 

3. Goreskan pada keramik atau kertas 

Emas palsu yang digoreskan pada keramik atau kertas akan menimbulkan goresan hitam, sebab emas asli kemungkinan besar tidak memunculkan goresan hitam tersebut. 

Baca Juga: Kenali, ini 7 cara mudah membedakan emas asli dan palsu

4. Uji dengan cairan asam nitrat 

Pengujian dengan cairan asam nitrat menjadi satu cara yang sangat baik untuk mengetahui keaslian sebuah emas. Jika satu tetes asam nitrat pada emas memberikan reaksi perubahan warna, maka emas tersebut tidak asli. 

Reaksi kuning keemasan menandakan logam kuningan berlapis emas, reaksi hijau menandakan logam besi berlapis emas, dan reaksi berwarna susu menandakan logam perak berlapis emas. 

Perlu diketahui bahwa emas asli yang diuji dengan cairan nitrat tidak akan menunjukkan reaksi apa pun. 

Baca Juga: Harga emas siang ini di Pegadaian, Senin 2 Agustus 2021

Meskipun begitu, pengujian menggunakan asam nitrat harus sangat berhati-hati. 

Jika bukan untuk keperluan bisnis, pengujian dengan cairan asam nitrat bisa diserahkan kepada toko perhiasan emas supaya lebih aman.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Membedakan Emas Asli atau Palsu, Apa Saja?"
Penulis : Mela Arnani
Editor : Mela Arnani

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli
Terbaru