Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM Mandiri bagi Pengguna Livin by Mandiri

Jumat, 24 Mei 2024 | 11:30 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM Mandiri bagi Pengguna Livin by Mandiri

ILUSTRASI. Panduan tarik tunai tanpa rekening.?(KONTAN/Carolus Agus Waluyo)


EDUKASI FINANSIAL - JAKARTA. Simak petunjuk cara tarik tunai tanpa kartu ATM Mandiri. Nasabah dapat mengikuti beberapa langkah mudah untuk menarik uang tanpa kartu ATM.

Bank Mandiri merupakan bank milik negara yang menyediakan berbagai layanan perbankan seperti tabungan, deposito, kredit, kartu kredit, dan layanan perbankan lainnya.

Sehingga, banyak layanan Bank Mandiri mencakup jaringan ATM dan cabang yang luas di seluruh Indonesia.

Nasabah tentunya memerlukan akses Livin by Mandiri untuk menggunakan layanan Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM Mandiri.

Baca Juga: Cek Jadwal Operasional BCA dan Mandiri Saat Long Weekend Libur Waisak 2024

Nasabah melakukan transaksi melalui atm Bank mandiri

Livin by Mandiri adalah aplikasi mobile yang dimiliki oleh Bank Mandiri. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk melakukan berbagai transaksi perbankan seperti cek saldo, transfer, pembayaran tagihan, pembelian pulsa, dan masih banyak lagi. 

Nasabah akan mendapatkan kode token dengan jumlah 6 digit EPIN. Nah, token ini berlaku hanya 1 jam Ketika Anda sudah berada di ATM maka transaksi tarik tunai tanpa kartu debit bisa langsung dilakukan.

Pastikan pengguna sudah memiliki aplikasi Mandiri Online atau Mandiri Mobile melalui Google Play Store atau App Store

Simak cara tarik tunai dari aplikasi Livin Bank Mandiri hanya dengan login aplikasi.

Baca Juga: Tren Cashless Menggerus Jumlah Mesin ATM Sejumlah Bank

Untuk melakukan tarik tunai tanpa kartu ATM Mandiri, Anda dapat menggunakan fitur Livin by Mandiri atau Mobile banking.

Tarik tunai tanpa kartu ATM Mandiri

Nasabah bisa ikuti langkah-langkah untuk melakukan tarik tunai tanpa kartu ATM Mandiri.

  • Login ke aplikasi Livin by Mandiri.
  • Masuk dengan username dan password.
  • Pilih menu Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM.
  • Masukkan jumlah uang.
  • Klik buat kode token.
  • Datang ke mesin ATM Mandiri terdekat.
  • Klik tombol tarik tunai by Livin Mandiri.
  • Pilih Cardless Withdrawal.
  • Masukkan nomor HP yang terdaftar di aplikasi Livin Bank Mandiri.
  • Masukkan token atau 6 digit angka EPIN.
  • Masukkan jumlah uang yang ingin Anda tarik dan selesaikan transaksi.
  • Mesin akan mengeluarkan uang sesuai nominal yang ditentukan.

Pastikan kembali jumlah uang sudah tepat dan tidak ada kecacatan fisik dari uang kertas.

Alternatif Transfer Uang tanpa rekening

Anda dapat mengirimkan uang ke keluarga atau sanak saudara yang tidak memiliki kartu ATM maupun rekening tabungan. Nasabah hanya perlu menginformasikan nomor HP Anda dan juga kode token yang muncul pada Livin by Mandiri.

Anda bisa mengarahkan orang yang ingin tarik tunai untuk segera mengambil uang di ATM dengan nomor HP dan token yang masih aktif.

Pastikan Anda memahami aturan masa berlaku kode token agar tidak hangus. Selain itu, ketahui juga limit tarik tunai sesuai jenis tabungan Anda.

Itulah langkah yang praktis dilakukan untuk bertransaksi tarik tunai tanpa kartu ATM Mandiri dengan Livin by Mandiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru