Ini 5 Cara Memperbaiki Resolusi Foto dengan Aplikasi HP hingga Laptop

Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:30 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Ini 5 Cara Memperbaiki Resolusi Foto dengan Aplikasi HP hingga Laptop

ILUSTRASI. Cara memperbesar ukuran JPG.


FOTOGRAFI - JAKARTA. Cara memperbaiki resolusi foto secara Online atau Aplikasi. Resolusi foto menjadi salah aturan tertentu untuk memenuhi syarat berbagai kebutuhan.

Tentunya, Resolusi Foto menjadi salah satu indikator mengetahui berapa jumlah pixel yang mempengaruhi ukuran foto. Teknologi canggih kini memudahkan pengguna memudahkan pengguna memperbaiki resolusi foto saat terlihat tidak jelas.

Resolusi foto sering menjadi salah satu kriteria penting dalam berbagai kebutuhan, mulai dari mencetak gambar hingga mengunggahnya ke media sosial atau situs web profesional.

Resolusi yang lebih tinggi berarti gambar lebih tajam dan detail, yang sangat penting dalam memastikan hasil akhir yang memuaskan. Seiring dengan kemajuan teknologi, kini ada banyak cara untuk meningkatkan resolusi foto baik melalui layanan online maupun aplikasi khusus.

Baca Juga: Cara Menambahkan Subtitle ke Video di Laptop dan Tips Agar Tidak Gagal

Cara memperbaiki resolusi foto

Aplikasi Edit Foto

Dengan beberapa langkah sederhana, Anda dapat memperbaiki dan meningkatkan kualitas gambar tanpa perlu menjadi ahli di bidang desain grafis. 

Ada beberapa panduan dan cara mengubah ukuran foto online lewat situs berikut. Ikuti beberapa cara memperbaiki resolusi foto secara online, dirangkum Kontan.co.id.

1, Aplikasi Adobe Photoshop

Opsi pertama yang dapat dicoba adalah menggunakan Adobe Photoshop.

  • Buka Adobe Photoshop dan buka foto yang ingin Anda tingkatkan resolusinya.
  • Klik Image di menu atas, lalu pilih Image Size.
  • Di jendela yang muncul, tingkatkan nilai resolusi (misalnya, dari 72 DPI menjadi 300 DPI) dan sesuaikan dimensi foto sesuai keinginan Anda.
  • Pastikan opsi Resample dicentang dan pilih metode Bicubic Smoother (Enlargement) untuk hasil yang lebih halus.
  • Setelah selesai, klik OK dan simpan foto dengan format yang diinginkan.

2. GIMP (GNU Image Manipulation Program)

Anda dapat menginstal aplikasi seperti GIMP yang diinstal melalui laptop.

  • Buka GIMP dan muat foto yang ingin ditingkatkan.
  • Klik Image di menu atas, lalu pilih Scale Image.
  • Masukkan nilai resolusi yang lebih tinggi dan pilih metode interpolasi yang sesuai (seperti Cubic untuk hasil yang lebih baik).
  • Klik Scale untuk menerapkan perubahan dan simpan foto.

3. Topaz Gigapixel AI

Ikuti panduan untuk memakai bantuan AI.

  • Buka Topaz Gigapixel AI.
  • Tambahkan foto yang ingin Anda tingkatkan.
  • Pilih tingkat peningkatan resolusi dan sesuaikan pengaturan untuk meningkatkan kualitas.
  • Klik untuk memulai proses dan unduh foto yang telah ditingkatkan.

4. Pakai Aplikasi Remini

Kemudian, Anda bisa mencoba memperbaiki resolusi foto lewat Remini.

  • Unduh aplikasi Remini dari Google Play Store atau App Store.
  • Buka aplikasi, unggah foto yang ingin ditingkatkan resolusinya.
  • Pilih opsi Enhance untuk meningkatkan resolusi.
  • Setelah proses selesai, simpan foto yang telah ditingkatkan ke galeri.

5. Aplikasi Pixlr

Anda bisa memperbaiki resolusi foto lewat Pixlr.

  • Dapatkan aplikasi Pixlr dari Google Play Store atau App Store.
  • Jalankan aplikasi dan buka foto yang ingin ditingkatkan.
  • Gunakan alat Resize untuk menambah resolusi foto.
  • Setelah selesai, simpan foto ke perangkat Anda.

Itulah informasi terkait cara memperbaiki resolusi foto secara online dan Aplikasi bisa dilakukan dengan mudah.

Selanjutnya: Cara Menurunkan Asam Urat Alami, Jangan Lupa Hindari Makanan Tinggi Purin

Menarik Dibaca: 7 Varian Keju Meleleh yang Cocok Dipadukan dengan Aneka Masakan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru