TIPS & TRIK - Cara cek nomor Telkomsel makin mudah dilakukan kapan saja. Pelanggan Telkomsel wajib tahu informasi termasuk status nomor masih aktif atau hangus.
Telkomsel merupakan salah satu provider yang memberikan berbagai layanan seluler di seluruh wilayah Indonesia.
Setiap pelanggan bisa mengetahui dengan mudah perincian nomor Telkomsel.
Pihak Telkomsel akan menampilkan informasi nomor Telkomsel ke beberapa layanan.
Baca Juga: 2 Cara Beli Paket Internet Umroh Telkomsel dengan Mudah
Pelanggan wajib mengetahui nomor Telkomsel untuk membeli pulsa hingga paket data.
Informasi ini penting untuk berkomunikasi dengan pemilik kontak lainnya melalui SMS dan telepon.
Tentunya, penasaran dengan cara cek nomor Telkomsel dengan mudah?
Simak cara cek nomor Telkomsel bisa dilakukan dengan tahapan berikut ini.
Baca Juga: 2 Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Syarat bagi Pengguna
Cara cek nomor Telkomsel dengan mudah
1. Cara cek nomor Telkomsel lewat *808#
Prosedur cek nomor Telkomsel paling mudah adalah dengan menekan *808#:
- Buka menu Telepon/Panggilan.
- Ketik *808#.
- Klik Panggil/OK.
- Notifikasi nomor Telkomsel akan muncul.
- Potongan biaya dari pulsa sebesar Rp 100 akan terpotong.
2. Cara cek nomor Telkomsel lewat aplikasi MyTelkomsel
Berikutnya, pengguna bisa ikuti cara cek nomor Telkomsel melalui aplikasi resmi:
- Download aplikasi MyTelkomsel lewat Google Play dan App Store.
- Login atau daftar akun dengan nomor Telkomsel.
- Tunggu halaman dashboard.
- Sisi atas akan muncul nomor Telkomsel.
3. Cara cek nomor Telkomsel lewat CS
Terakhir, cara cek nomor Telkomsel melalui CS yang dikenakan tarif normal:
- Buka menu Panggilan/Telepon.
- Ketik 188.
- Lakukan panggilan.
- Tunggu perintah dari operator CS.
- Informasi nomor Telkomsel akan muncul.
Demikian beberapa cara cek nomor Telkomsel lewat CS hingga aplikasi makin mudah dilakukan oleh pelanggan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News