KONTAN.CO.ID - Simak ucapan Selamat Hari Anak Sedunia untuk buah hati. Hari Anak Sedunia menjadi momen yang menyentuh untuk merayakan setiap tawa, impian, dan langkah kecil yang ditapaki oleh anak-anak di seluruh dunia.
Setiap tanggal 20 November diperingati Hari Anak Sedunia untuk mengingatkan pentingnya hak anak-anak.
Peringatan ini mengingatkan kita bahwa setiap anak berhak tumbuh dalam kasih sayang, perlindungan, dan kesempatan yang adil untuk meraih masa depan terbaik.
Untuk buah hati tercinta, ucapan sederhana bisa menjadi doa yang hangat sekaligus penyemangat agar mereka tumbuh dengan hati yang kuat, ceria, dan penuh harapan.
Baca Juga: 7 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Edisi Hari Anak Sedunia 2025
Contoh Ucapan Selamat Hari Anak Sedunia
Berikut ini informasi mengenai contoh ucapan Selamat Hari Anak Sedunia 2025, dirangkum dari laman Parade.
1. “Happy Universal Children’s Day, my little sunshine. You are the joy that brightens every corner of my life.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia, sinar kecilku. Kamu adalah kebahagiaan yang menerangi setiap sudut hidupku.
2. “May your world always be filled with laughter, learning, and love. Happy Children’s Day!” Artinya, Semoga duniamu selalu penuh tawa, pembelajaran, dan cinta. Selamat Hari Anak Sedunia!
3. “To my precious child, may you always grow with confidence and kindness.” Artinya, Untuk anakku yang berharga, semoga kamu tumbuh dengan percaya diri dan kebaikan.
4. “Happy Children’s Day! You make every day brighter just by being you.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia! Kamu membuat setiap hari lebih cerah hanya dengan menjadi dirimu sendiri.
5. “You are the smallest person with the biggest place in my heart.” Artinya, Kamu adalah orang kecil dengan tempat terbesar di hatiku.
Baca Juga: 20 Link Twibbon Hari Anak Sedunia 2025 untuk Ajak Suarakan Hak Anak
6. “Keep dreaming, keep believing, and keep shining, dear child.” Artinya, Terus bermimpi, terus percaya, dan terus bersinar, anakku.
7. “On this Children’s Day, I wish you a future full of hope and endless possibilities.” Artinya, Di Hari Anak Sedunia ini, kuharap masa depanmu penuh harapan dan peluang tanpa batas.
8. “Happy Children’s Day! Thank you for bringing so much love into my life.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia! Terima kasih sudah membawa begitu banyak cinta ke dalam hidupku.
9. “To the child who makes my heart full—may you always be protected and blessed.” Artinya, Untuk anak yang membuat hatiku penuh—semoga kamu selalu dilindungi dan diberkahi.
10. “Your smile is the sweetest gift I receive every day.” Artinya, Senyummu adalah hadiah termanis yang aku terima setiap hari.
Baca Juga: 20 Link Poster Hari Anak Sedunia 2025 sebagai Wahana Edukasi dan Inspirasi
11. “Happy Children’s Day! May you grow into someone wise, brave, and compassionate.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia! Semoga kamu tumbuh menjadi seseorang yang bijak, berani, dan penuh kasih.
12. “Never stop being curious, my child. Curiosity leads to greatness.” Artinya, Jangan pernah berhenti penasaran, anakku. Rasa ingin tahu membawa pada hal besar.
13. “May your imagination always stay alive and magical.” Artinya, Semoga imajinasimu selalu hidup dan penuh keajaiban.
14. “You are my reminder that the world is full of beauty.” Artinya, Kaulah pengingatku bahwa dunia ini penuh keindahan.
15. “I wish you a life filled with kindness, courage, and joy.” Artinya, Kuharap hidupmu penuh kebaikan, keberanian, dan kebahagiaan.
Baca Juga: Panduan 25 Ucapan Hari Pelajar Internasional untuk Bagikan Semangat Edukasi
16. “Every day with you is a blessing I never take for granted.” Artinya, Setiap hari bersamamu adalah berkah yang tak pernah aku sepelekan.
17. “Happy Children’s Day! Always remember that you are deeply loved.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia! Ingatlah bahwa kamu sangat dicintai.
18. “Grow strong, grow smart, grow gentle, just be the best version of yourself.” Artinya, Tumbuhlah kuat, pintar, dan lembut—jadilah versi terbaik dari dirimu.
19. “You bring light to my darkest days. Happy Children’s Day!” Artinya, Kamu membawa cahaya di hari-hariku yang gelap. Selamat Hari Anak Sedunia!
20. “Your dreams are worth chasing, and I’m always here to support you.” Artinya, Mimpimu layak dikejar, dan aku selalu ada untuk mendukungmu.
Baca Juga: 30 Caption Hari Ayah Nasional 2025 dalam Bahasa Inggris yang Menginspirasi
21. “Happy Children’s Day to my forever little hero.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia untuk pahlawan kecilku selamanya.
22. “May your steps be guided, your heart be peaceful, and your spirit be joyful.” Artinya, Semoga langkahmu terarah, hatimu damai, dan jiwamu bahagia.
23. “You make the world kinder just by being in it.” Artinya, Kamu membuat dunia lebih baik hanya dengan hadir di dalamnya.
24. “Happy Children’s Day! May your childhood be filled with memories that warm your heart forever.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia! Semoga masa kecilmu dipenuhi kenangan yang menghangatkan hati selamanya.
25. "Happy Children’s Day to my little inspiration.” Artinya, Selamat Hari Anak Sedunia untuk inspirasiku yang kecil.
Ucapan-ucapan tersebut, seperti 'May your world always be filled with laughter, learning, and love' atau 'Your dreams are worth chasing, and I’m always here to support you', bertujuan untuk memberikan semangat, dukungan, dan apresiasi kepada anak-anak, mengingatkan mereka bahwa mereka sangat dicintai dan berharga.
Itulah contoh ucapan Selamat Hari Anak Sedunia untuk buah hati.
Tonton: Aturan Baru OJK: Rekening Menganggur Lebih dari 5 Tahun Bakal Jadi Dormant
Selanjutnya: Prakiraan Cuaca Jabodetabek 20 Nov 2025: BMKG Prediksi Hujan Ringan
Menarik Dibaca: Easycash Gandeng Bank Saqu, Perluas Akses Pembiayaan Unbanked dan Underbanked
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News