Cara dan Syarat Membuat NPWP di DJP Online bagi Pekerja, Wiraswasta, dan Wanita Kawin

Selasa, 08 Maret 2022 | 15:19 WIB
Cara dan Syarat Membuat NPWP di DJP Online bagi Pekerja, Wiraswasta, dan Wanita Kawin

ILUSTRASI. DJP Online


Penulis: Virdita Ratriani  | Editor: Virdita Ratriani

2. Cara mendaftar NPWP di DJP online setelah memiliki akun di ereg.pajak.go.id

  • Kembali cek email dan buka email e-registration akun dan klik link aktivasi. 
  • Kembali login ke halaman DJP dan masuk menggunakan email dan password yang sudah didaftarkan.  
  • Isi form sesuai dengan kategori Wajib Pajak yakni Orang Pribadi.
  • Kemudian pilih “pusat” jika Anda masih lajang, atau “cabang” jika Anda perempuan yang sudah menikah. 
  • Masukkan persyaratan seperti yang telah dijelaskan sebelumnya. Lalu isi form Identitas Wajib Pajak yang terdiri dari nama, gelar depan, tempat/tanggal lahir, status pernikahan, kebangsaan, nomor telepon, dan alamat email. 
  • Kemudian isi form Sumber Penghasilan Utama yang terdiri dari pekerjaan dalam hubungan kerja, kegiatan usaha, maupun pekerjaan bebas. 
  • Isi form Alamat Domisili (KTP). 
  • Isi form Alamat Usaha jika sumber penghasilan dari usaha. Jika tidak, maka form tersebut tidak perlu diisi.  
  • Isi form Info Tambahan yang berupa jumlah tanggungan dan kisaran penghasilan per bulan. 
  • Lalu, unggah KTP terbaru dengan jenis file image atau PDF dengan ukuran maksimal 2 MB per file.  
  • Isi form pernyataan. 
  • Lalu, status pendaftaran NPWP Anda akan muncul dan klik kirim token.  
  • Salin dan kopi nomor token ke menu dashboard yang dikirimkan ke alamat email Anda.  
  • Klik kirim permohonan. 
  • Selesai. Tunggu hingga kartu NPWP dikirim ke rumah Anda.

Jika ternyata kartu NPWP tidak dikirim dalam waktu yang lama setelah mendaftar di DJP Online, bisa jadi karena syarat-syarat belum dipenuhi sehingga dianggap tidak sah. Daftarkan diri Anda kembali di DJP Online melalui laman ereg.pajak.go.id/daftar.

Baca Juga: Cadangan Devisa Bulan Februari 2022 Naik Tipis Menjadi US$ 141,4 Miliar

Syarat daftar NPWP orang pribadi  

Dirangkum dari laman resmi DJP, dokumen yang disyaratkan untuk pengurusan NPWP bagi orang pribadi adalah sebagai berikut: 

1. Bagi karyawan, bagi WNI, fotokopi KTP 

2. Bagi WNA: 

  • Fotokopi paspor; 
  • dan Fotokopi KITAS; atau 
  • Fotokopi KITAP 

3. Apabila menjalankan usaha/pekerjaan bebas 

  • Dokumen identitas diri 
  • Dokumen yang menunjukkan tempat dan kegiatan usaha
  • Surat pernyataan bermaterai yang menyatakan jenis dan tempat/lokasi kegiatan usaha; atau
  • Keterangan tertulis atau elektronik dari penyedia jasa aplikasi online yang merupakan mitra usaha Wajib Pajak.

Baca Juga: Pemerintah Masih Menimbang Penerapan Tarif PPN 11% Mulai 1 April Mendatang


Terbaru