Cara Menggunakan CapCut Editor Video di Laptop, Tak Perlu Download atau Install

Jumat, 08 Juli 2022 | 16:00 WIB   Penulis: Arif Budianto
Cara Menggunakan CapCut Editor Video di Laptop, Tak Perlu Download atau Install

ILUSTRASI. Cara Menggunakan CapCut Editor Video di Laptop, Tak Perlu Download atau Install


APLIKASI - Jakarta. Mudah ternyata, begini cara menggunakan Capcut Editor Video di laptop atau komputer. Mudah dan praktis, aplikas CapCut editor video ini dapat Anda gunakan di laptop tanpa harus download atau install.

Tahukah Anda? CapCut Editor Video merupakan aplikasi yang dapat Anda gunakan untuk membuat konten menarik berformat video. Bukan hanya lewat ponsel pintar, CapCut Editor Video juga dapat Anda akses melalui laptop atau komputer.

Menariknya lagi, Anda tak perlu download atau install untuk menggunakan aplikasi CapCut ini.

Tak perlu berlama-lama lagi, berikut cara menggunakan CapCut Editor Video di laptop tak perlu download atau install.

Baca Juga: Cara Download CapCut Apk Terbaru Gratis Resmi di Android & iOS, Berikut Link-nya

Cara menggunakan CapCut di laptop, aplikasi edit video:

CapCut Editor Video di laptop

  • Silahkan kunjungi link CapCut Video Editor ini: https://www.capcut.com/ di laptop menggunakan browser kesayangan Anda. Contohnya, Google Chrome, Mozilla Firefox, Microsoft Edge, dll.
  • Selanjutnya, tekan tombol "Get started free"
  • Tunggu beberapa saat, sampai Capcut Editor Video muncul di layar laptop atau komputer Anda.

Baca Juga: Cara Mudah Download Video CapCut Tanpa Watermark Lewat SaveFrom, Pahami Alur Berikut

Sekarang Anda sudah bisa menggunakan CapCut Editor Video di laptop menggunakan browser tak perlu downloadi atau install. Anda bisa menambahkan video, foto atau pilih template keren lainnya yang tersedia di CapCut. 

Silahkan upload atau unggah video yang ingin Anda edit menggunakan CapCut sesuai dengan keinginan. Anda juga bisa login menggunakan layanan akun yang tersedia supaya dapat menyimpan progres saat edit video di CapCut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru