TIPS & TRIK - Cara mendapatkan kode login Facebook dengan mudah. Pengguna Facebook yang mengalami kesulitan login bisa membuka fitur keamanan berikut ini.
Facebook merupakan salah satu media sosial yang mudah diakses oleh semua kalangan.
Tentunya, pengguna bisa mendapatkan banyak fitur yang mumpuni dalam menggunakan media sosial.
Nah, pengguna kini bisa ikuti langkah mudah untuk menambah tingkat keamanan akun Facebook.
Baca Juga: Inilah 2 Cara Menghapus Pertemanan Facebook dengan Mudah
Fitur dengan menyambungkan akun Facebook ke nomor HP pengguna lewat bantuan Pesan Singkat atau SMS.
Pesan ini muncul karena kamu mengaktifkan sistem autentikasi dua faktor, sehingga login wajib dengan kode terlebih dahulu.
Kode autentifikasi dua faktor menjadi salah satu fitur keamanan yang dimiliki oleh Facebook.
Langkah ini berguna untuk mendeteksi adanya login yang bukan pemilik akun melalui verifikasi kode lewat SMS.
Mengaktifkan kode autentifikasi dua faktor:
- Buka aplikasi Facebook di HP, laptop, atau PC.
- Klik tiga garis horizontal di pojok kanan atas.
- Masuk ke menu Pengaturan.
- Pilih menu Kemanan dan Login.
- Klik menu Gunakan autentikasi dua-faktor.
- Pilih metode keamanan Pesan Teks.
- Klik Lanjutkan.
- Masukkan nomor HP untuk login.
- Klik Konfirmasi.
- Masukkan kode konfirmasi ke nomor HP.
- Klik Lanjut.
- Masukkan kata sandi Facebook.
Nah, setelah mengaktifkan fitur tersebut pengguna yang login ke akun bisa mendapatkan kode login Facebook.
Baca Juga: Inilah 3 Cara Mengganti Email Facebook lewat Laptop dan HP
Cara mendapatkan kode login Facebook
- Buka aplikasi Facebook.
- Klik Login atau Masuk.
- Masukkan email atau nomor HP dan kata sandi.
- Notifikasi Kode Login Diperlukan akan muncul.
- Masukkan kode dari SMS sesuai nomor.
- Buka aplikasi Facebook.
- Tempel kode di kolom Kode Login.
- Klik Lanjutkan
- Halaman akan berganti ke beranda.
Melalui beberapa cara mendapatkan kode keamanan Facebook di atas mudah diterapkan oleh pengguna.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News