Tips untuk menghindari penularan virus corona

Selasa, 12 Januari 2021 | 18:05 WIB   Penulis: Belladina Biananda
Tips untuk menghindari penularan virus corona


KESEHATAN - JAKARTA. Pandemi Virus Corona di Indonesia belum berakhir. Untuk menghindari penularan Covid-19, ada banyak hal yang perlu Anda lakukan. Mulai dari menerapkan protokol kesehatan secara disiplin hingga melakukan hal penting lainnya yang berguna untuk kesehatan tubuh Anda.

Pertama, salah satu kunci menghindari penularan Virus Corona adalah dengan rajin cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir. Kebiasaan itu akan menghilangkan partikel virus yang menempel di tangan sehingga Anda menjadi lebih aman saat menyentuh wajah, mata, atau hidung dengan tangan.

Rajin mencuci tangan juga dapat menghentikan transmisi Virus Corona, apalagi jika Anda penderita Covid-19 tanpa gejala. Kedua, usahakan untuk menjaga jarak dengan orang lain. Centers for Disease Control and Prevention atau CDC merekomendasikan Anda untuk menjaga jarak sejauh enam kaki atau sekitar 2 m.

Ketiga, jangan lupa untuk memakai masker dengan cara yang benar. Best Life (bestlifeonline.com) mengatakan bahwa sebaiknya pilih masker dengan ukuran yang pas, berlapis, dan terbuat dari bahan yang nyaman. Selain melakukan tiga hal tersebut, masih ada hal lain yang perlu Anda perhatikan.

Baca Juga: Tips berbelanja di pusat niaga tapi tetap aman dari virus corona

Hindari Menyentuh Wajah dengan Tangan Kotor

Rajin cuci tangan sebelum menyentuh wajah bisa jadi cara mencegah Virus Corona yang efektif.

Seperti yang telah disebutkan, mencuci tangan membuat Anda lebih aman saat menyentuh hidung, mata, dan bagian wajah yang lain. Supaya terhindari dari infeksi Virus Corona, hentikan kebiasaan menyentuh wajah dengan tangan kotor.

Tak hanya menghindari infeksi Covid-19, menghentikan kebiasaan itu juga bisa menghindarkan Anda dari flu, pilek, atau jenis infeksi yang lain. Jika Anda kesulitan untuk mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, cobalah untuk memakai hand sanitizer.

Tetap di Rumah Saat Sakit

Jika Anda merasa sakit atau tidak enak badan, Best Life merekomendasikan Anda untuk tetap berada di rumah. Hal itu penting Anda lakukan untuk menurunkan risiko penularan penyakit. Anda pun perlu memahami beberapa gejala Covid-19 yang umum terjadi.

Mulai dari batuk, demam, sakit tenggorokan, diare, penurunan fungsi indra penciuman dan pencecap, serta gejala lain yang berhubungan dengan sistem pernapasan. Jika Anda mengalami ciri-ciri tersebut, segera hubungi tenaga kesehatan.

Baca Juga: Ada pembatasan kegiatan, inilah cara mencegah penularan virus corona di kantor

Tutup Mulut Saat Bersin dan Batuk

Usahakan untuk menutup mulut menggunakan tisu atau bagian dalam lengan saat bersin atau batuk. Tujuannya agar partikel virus dari tubuh Anda tidak berjalan terlalu jauh. Setelah itu, jangan lupa untuk langsung membuang tisu ke tempat sampah dan mencuci tangan.

Pakai Disinfektan

Kebiasaan lain yang tidak kalah penting untuk dilakukan secara rutin adalah membersihkan permukaan benda dengan disinfektan. Membersihkan setiap sudut rumah dan barang-barang yang Anda pakai dengan disinfektan akan membersihkan Virus Corona yang mungkin mengontaminasinya.

CDC menyarankan supaya membersihkan permukaan benda dengan sabun terlebih dahulu untuk menghilangkan kotoran. Setelah itu, lanjutkan proses pembersihan dengan disinfektan.

Selanjutnya: Inilah beda infeksi virus corona dan sakit tenggorokan biasa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda

Terbaru