2 Hal Ini Bikin Auto Gagal dan Blacklist dari Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Apa Saja?

Senin, 12 Juni 2023 | 06:44 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
2 Hal Ini Bikin Auto Gagal dan Blacklist dari Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Apa Saja?

ILUSTRASI. 2 Hal Ini Bikin Auto Gagal dan Blacklist dari Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Apa Saja?


LOWONGAN KERJA -  Hari ini, Senin tanggal 12 Juni 2023, pelaksanaan tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dimulai. 

Peserta tentunya ingin mengerjakan tahap ini dengan lancar tanpa satu halangan apapun dan bisa sukses diterima di instansi BUMN yang diinginkan.

Ada dua hal yang wajib Anda hindari agar tidak ter-blacklist dari proses Rekrutmen Bersama BUMN 2023 ini. 

Mengutip dari Instagram Forum Human Capital Indonesia (FHCI), peserta yang teridentifikasi oleh sistem dan terbukti melakukan kecurangan akan ditindak tegas dan auto blacklist untuk seluruh program Kementerian BUMN< FHCI, dan BUMN. 

Baca Juga: Tips Lancar Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Peserta Catat

2 Hal yang bisa mmebuat gagal Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Mengingat sistem Rekrutmen Bersama BUMN sudah diperkuat dan sensitif, segala bentuk kecurangan bisa mudah dideteksi. Dua kecurangan yang wajib dihindari peserta tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2023 yakni: 

1. Perjokian

Peserta dibantu oleh orang lain untuk mengerjakan tes dan terdeteksi oleh kamera saat tes online sedang berlangsung. 

Tindakan ini tentu tidak dibenarkan dan melanggar ketentuan yang berlaku pada rekrutmen tahun ini. Sehingga peserta yang terbukti melakukan perjokian akan auto blacklist dari Rekrutmen Bersama BUMN.

2. Membuka tab atau window lebih dari satu

Sistem Rekrutmen Bersama BUMN mampu mendeteksi peserta yang membuka tab lain selain situs tes online. 

Sistem akan secara otomatis menangkap gambar dari laptop atau komputer peserta. 

Jika peserta terbukti membuka tab lain dan berkomunikasi saat mengerjakan tes, maka peserta bisa gagal dan ter-blacklist

Tips sukses tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2023

1. Perhatikan materi yang diujikan karena jenjang D3, D4/S1, dan S2 dengan jenjang SMA sederajat berbeda materi yang diujikan. Jenjang D3-S2 akan mengikuti tes online dengan materi Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Tes Core Value AKHLAK. Sedangkan jenjang SMA sederajat akan mengikuti tes berupa TKD. 

Baca Juga: Biaya Pendaftaran SIMAK UI 2023, Syarat, dan Cara Mendaftar SIMAK UI Tahun Ini

2. Periksa jadwal test online, baik tanggal maupun jam pelaksanaannya

3. Pilih tempat yang nyaman

4. Menyiapkan perlengkapan seperti komputer/laptop serta jaringan koneksi internet dalam keadaan baik serta siapkan alat tulis dan kertas kosong untuk menyelesaikan soal hitungan.

5. Wajib menggunakan komputer PC / Laptop yang dilengkapi perangkat web camera (webcam) dengan spesifikasi: minimum Processor Core i3 atau setara dan minimum RAM 4G8.

6. Tidak diperkenankan menggunakan handphone/smartphone maupun tablet.

7. Gunakan browser versi terbaru, seperti Google Chrome versi 102 & Mozilla Firefox 102. Pastikan fitur javascript dalam keadaan aktif.

8. Tidak membuka tab/window lain.

9. Perhatikan petunjuk

10. Kerjakan dengan sebaik-baiknya

Demikian poin penting yang wajib diperhatikan peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2023 agar tidak gagal dalam tahap ini. Tetap tenang saat mengerjakan tes dan berdoa agar hasil yang didapat sesuai dengan usaha dan harapan Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru