Cara Konsumsi Temulawak untuk Menurunkan Asam Lambung Tinggi

Rabu, 15 Februari 2023 | 19:05 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Cara Konsumsi Temulawak untuk Menurunkan Asam Lambung Tinggi


CARA KONSUMSI TEMULAWAK UNTUK MENURUNKAN ASAM LAMBUNG TINGGI - JAKARTA. Asam lambung tinggi bisa diredakan dengan mengonsumsi bahan herbal tertentu, salah satunya temulawak. Ini aturan konsumsi untuk menurunkan asam lambung.

Asam lambung bisa diderita siapa saja mulai dari anak-anak sampai orag dewasa. 

Baca Juga: Cara Konsumsi Daun Sirih untuk Meredakan Batuk

Asam lambung muncul karena banyak faktor salah satunya konsumsi makanan pedas, asam , dan berlemak tinggi secara berlebihan. 

Penyakit asam lambung ditandai dengan sejumlah gejala, yang paling banyak muncul adalah: 

  • Mual 
  • Muntah
  • Dada terasa terbakar 
  • Sering sendawa 

Biasanya asam lambung diredakan dengan mengonsumsi obat kimia. Memang, cukup banyak jenis obat pereda asam lambung yang banyak dijual di apotek. 

Namun, asam lambung juga bisa diredakan dengan mengonsumsi temulawak. 

Temulawak mengandung selulosa yang membantu melancarkan sistem pencernaan. 

Selain itu, temulawak mengandung flavonoid dan kurkumin yang bisa menangkap radikal bebas serta melindungi mukosa lambung. 

Cara konsumsi temulawak untuk meredakan asam lambung tinggi

Berikut resep membuat racikan herbal temulawak untuk menurunkan asam lambung tinggi yang dikutip dari Tribunnews.com: 

Anda blender 30 gram temulawak dan 7 siung bawang putih sampai halus. 

Setelah itu masukkan kedua bahan tersebut dan 2 jari asam jawa dan 30 gram sambiloto ke dalam 500 ml air rebus sampai mendidih. Anda minum air temulawak tersebut selagi hangat. 

Baca Juga: 5 Manfaat Wedang Lemon Jika Diminum Malam Hari Sebelum Tidur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati
Terbaru