Cara menghilangkan bulu ketiak bisa pakai 8 bahan ini

Jumat, 02 Juli 2021 | 08:40 WIB   Penulis: Belladina Biananda
Cara menghilangkan bulu ketiak bisa pakai 8 bahan ini

ILUSTRASI. Cara menghilangkan bulu ketiak bisa menggunakan kemangi dan bahan alami yang lain.


KECANTIKAN - JAKARTA. Bulu ketiak memegang banyak peranan penting yang biasanya tak disadari banyak orang. Salah satunya mengurangi gesekan kulit saat Anda beraktivitas. Sayangnya, ada banyak orang yang ingin melakukan cara menghilangkan bulu ketiak untuk memaksimalkan penampilan.

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan supaya rambut ketiak hilang. Misalnya, menggunakan alat cukur atau memanfaatkan pelayanan di salon kecantikan. Selain itu, tak ada salahnya untuk menghilangkan bulu ketiak di rumah dengan bahan-bahan alami.

Sebelum memakai beberapa bahan alami dalam artikel ini, jangan lupa untuk melakukan uji coba dulu, ya. Jika tidak ada reaksi alergi atau iritasi yang muncul, Anda bisa melanjutkan pemakaian. Cobalah untuk menggunakan bahan alami secara rutin agar rambut ketiak bisa hilang lebih cepat.

Telur, Gula, dan Tepung Jagung

Mengutip dari Daily Active (dailyactive.info), rambut ketiak bisa Anda hilangkan dengan memakai talur, gula, dan tepung jagung. Campur semua bahan itu dengan perbandingan yang sama lalu aduk hingga rata. Aplikasikan pada kulit ketiak lalu kelupas lapisan campuran itu setelah kering.

Baca Juga: Cara memutihkan kulit ketiak yang hitam dengan bahan alami

Kemangi dan Bawang Merah

Cara menghilangkan bulu ketiak selanjutnya yang bisa Anda praktikkan adalah dengan menggunakan kemangi dan bawang merah. Anda hanya perlu menumbuk bahan-bahan alami tersebut hingga halus dan berbentuk pasta. Setelah itu, aplikasikan pada ketiak dan diamkan hingga kering. Lalu, bilas dengan air.

Lemon dan Gula

Jika Anda mencari cara menghilangkan bulu ketiak, tak ada salahnya untuk menggunakan kombinasi lemon dan gula. Cara yang perlu Anda lakukan pun cukup mudah. Pertama, campur 2 sdm air lemon dengan gula secukupnya dalam sebuah wadah.

Aduk hingga rata lalu aplikasikan campuran lemon dan gula itu pada bulu ketiak. Usahakan untuk mengaplikasikannya searah dengan pertumbuhan bulu ketiak, ya. Setelah kering, usap dengan handuk bersih. Selain merontokkan bulu ketiak, kombinasi lemon dan gula juga efektif mencerahkan warna kulit.

Baca Juga: Cara aman untuk menghilangkan bulu ketiak

Susu dan Kunyit

Kombinasi kunyit dan susu bisa jadi salah satu cara menghilangkan bulu ketiak.

Bahan alami selanjutnya yang direkomendasikan Daily Active untuk menghilangkan bulu ketiak adalah susu dan kunyit. Campur dua bahan alami itu dengan perbandingan yang sama hingga berbentuk pasta.

Aplikasikan pasta tersebut pada bulu ketiak lalu diamkan dulu hingga kering. Setelah itu, gunakan handuk yang telah dibasahi dengan air hangat untuk membersihkan sisa pasta yang menempel. Ulangi cara tersebut beberapa kali hingga bulu ketiak hilang.

Selanjutnya: 4 Cara menghilangkan bau ketiak ini pakai bahan alami

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda

Terbaru