Cara Simpan Permanen dan Download Kartu Peserta UTBK-SNBT 2023

Selasa, 11 April 2023 | 16:43 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Cara Simpan Permanen dan Download Kartu Peserta UTBK-SNBT 2023

ILUSTRASI. Cara Simpan Permanen dan Download Kartu Peserta UTBK-SNBT 2023


PERGURUAN TINGGI - Penutupan pendaftaran jalur Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) 2023 semakin dekat. 

Sesuai dengan jadwal yang sudah dirilis oleh SNPMB BPPP Kemendikbud Ristek, pendaftaran jalur ini akan berakhir pada hari Jumat, 14 April 2023 pukul 15.00 WIB. 

Bagi peserta yang belum melakukan pendaftaran, Anda masih memiliki waktu hingga tanggal penutupan pendaftaran. 

Merangkum situs SNPMB BPPP Kemendikbud Ristek, berikut ini tata cara melakukan finalisasi dan cetak kartu UTBK-SNBT 2023.

Baca Juga: Syarat Usia Peserta PPDB 2023 Jenjang TK, SD, SMP, dan SMA/SMK

Cara finalisasi dan cetak kartu SNBT 2023

Sebelum melakukan simpan permanen, pastikan Anda sudah mendaftar SNBT 2023 seperti berikut ini: 

1. Login di portal SNBP yaitu di https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/, dengan menggunakan alamat email dan password yang didaftarkan.

2. Siswa mengisikan “Data Orang Tua” pada halaman Profil. Beberapa data sudah terisi dan tidak perlu diganti karena menyesuaikan data yang diisikan saat pembuatan akun SNPMB. Selanjutnya Anda bisa melakukan Simpan Permanen data diri.

3. Siswa melakukan pendaftaran SNBT dengan mengisikan pilihan prodi yang dipilih pada halaman Pilihan. Kemudian pilih SImpan Permanen Prodi.

4. Siswa mengisikan portofolio pada halaman Portofolio, jika prodi yang dipilih mensyaratkan adanya dokumen portofolio. Jika prodi yang dipilih tidak mensyaratkan adanya dokumen portofolio, maka halaman ini tidak perlu diisikan. Peserta bisa menggunakan portofolio yang diunggah di jalur SNBP.

5. Memilih Pusat UTBK sesuai dengan ketentuan dan klik Simpan Permanen Pusat UTBK. lalu tunggu anteran nomor peserta

6. Pastikan seluruh data yang diisikan sudah sesuai dengan data asli dan benar. Jika sudah benar, Anda bisa klik pada "Ya, Simpan Permanen". 

Setelah melakukan pendaftaran seperti langkah di atas, siswa peserta SNBP wajib melakukan simpan permanen. 

Sebelum melakukan tahap ini, pastikan seluruh data dan informasi yang diisikan sudah benar karena setelah melakukan simpan permanen, data yang sudah diisi tidak bisa diubah kembali. 

Baca Juga: Pendaftaran UM-PTKIN 2023 Sudah Dibuka, Simak Persyaratan dan Cara Daftarnya

Merangkum Panduan Pendaftaran SNBT 2023, langkah melakukan simpan permanen dan cetak kartu SNBP 2023 yakni: 

  • Setelah melakukan pemilihan Puast UTBK dan simpan permanen Puast UTBK, peserta akan mendapatkan konfirmasi akhir pendaftaran.  
  • Teliti kembali seluruh data diri Anda lalu klik pada "Ya, Simpan permanen. 
  • Kemudian peserta akan mendapatkan kode pembayaran dengan klil pada "Unduh Slip Bayar"
  • Peserta wajib membayarkan biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000 melalui bank yang ditunjuk oleh SNPMB BPPP Kemendikbud Ristek. Kode bayar UTBK-SNBT berlaku selama 2x24 jam.
  • Setelah melakukan pembayaran, peserta bisa mengunduh Kartu Peserta dan mencetaknya untuk dibawa saat pelaksanaan UTBK. 
  • Bagi peserta penerima KIP Kuliah, Anda bisa langsung mengunduh Kartu Peserta tanpa membayar biaya pendaftaran UTBK-SNBT.

Setelah siswa melakukan Finalisasi dan cetak Kartu Peserta, tahap pendaftaran UTBK-SNBT 2023 sudah selesai. 

Jadwal lengkap SNBT 

  • Sosialisasi UTBK-SNBT: 1 Desember 2022 - 14 April 2023
  • Pembuatan akun SNPMB: 16 Februari - 17 Maret 2023 pukul 15.00 WIB
  • Pendaftaran UTBK-SNBT: 23 Maret - 14 April 2023
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang 1: 8-14 Mei 2023
  • Pelaksanaan UTBK Gelombag 2: 22-288 Mei 2023
  • Pengumuman hasil SNBP: 28 Maret 2023
  • Masa unduh sertifikat UTBK: 26 Juni - 31 Juli 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru