Jangan hanya satu, gunakan dua masker sekaligus untuk cegah corona

Senin, 01 Februari 2021 | 19:30 WIB Sumber: Kompas.com
Jangan hanya satu, gunakan dua masker sekaligus untuk cegah corona


Tentu saja, masker wajah terbaik untuk perlindungan jatuh pada tipe N95 yang menyaring udara dengan menarik partikel melalui serat bermuatan listrik. Ada pula produk masker yang serupa dengan N95 antara lain KN95 dari China, versi FFP1 dan FFP2 dari Eropa, P2 dari Australia-Selandia Baru, KF94 dari Korea, serta DS2 dari Jepang.

"Pertimbangkan untuk meningkatkan masker kain ke masker bedah atau dari masker bedah menjadi N95 dan yang setara," ungkap Mantan Direktur CDC, Dr Tom Friedan dalam kicauan di Twitter.

"Masker yang lebih baik dapat membantu mengurangi risiko dari varian baru yang lebih menular," sambung dia.

Namun, CDC belum merekomendasikan masker N95 untuk masyarakat umum karena masker tersebut masih diprioritaskan untuk tenaga kesehatan. Di samping itu, ada kekhawatiran beberapa orang tidak bisa menggunakan masker N95 dan berisiko menghambat pernapasan. "Saya khawatir saat menyarankan orang-orang memakai N95, mereka tidak akan memakainya sepanjang waktu," kata Kepala CDC yang baru, Dr Rochelle Walensky kepada CNN.

"Kemungkinan mereka juga akan sangat sulit bernapas ketika memakainya untuk jangka waktu yang lama," lanjut dia.

Memakai dan memilih masker dengan benar

Pastikan untuk memakai masker dengan benar. Mulut dan hidung harus bernar-benar tertutup sampai tidak ada celah untuk partikel apa pun masuk. Pilihlah masker yang dapat melindungi wajah dengan ketat. Kita bisa menggunakan cahaya untuk memeriksa bahannya.

Jika kita dapat dengan mudah melihat garis besar serat ketika mengarahkan masker ke cahaya, maka masker itu kemungkinan besar tidak efektif.

Ingatlah juga, masker bedah hanya dapat digunakan satu kali dan jika masker kotor atau kita mulai kesulitan bernapas, sebaiknya masker langsung dibuang. CDC merekomendasikan untuk menyimpan masker kain kotor dalam kantong plastik tertutup sampai kita dapat mencucinya.

"Cuci masker kain yang basah atau kotor sesegera mungkin untuk mencegahnya menjadi berjamur. Masker basah membuat kita kesulitan bernapas dan kurang efektif," kata CDC. Masker juga harus dikeringkan sepenuhnya dalam pengering atau menjemurnya di bawah sinar matahari langsung.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pakailah 2 Masker Sekaligus demi Tangkal Covid-19, Ini Penjelasannya",


Penulis : Ryan Sara Pratiwi
Editor : Glori K. Wadrianto

Selanjutnya: Mulai pekan ini, aturan perjalanan kereta api lebih mudah dan hemat

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto

Terbaru