Mudah, Ini Cara Memeriksa Umur Kartu Indosat dalam 3 Langkah

Selasa, 02 April 2024 | 14:18 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Mudah, Ini Cara Memeriksa Umur Kartu Indosat dalam 3 Langkah

ILUSTRASI. Umur kartu indosat


Cara Memeriksa Umur Kartu Indosat JAKARTA. Cara memeriksa umur Kartu Indosat melalui USSD dan CS. Indosat tetap menjadi salah satu penyedia layanan telepon seluler terkemuka di Indonesia.

Indosat menyediakan berbagai layanan seperti SMS, telepon, paket data internet, dan juga roaming internasional.

Pelanggan kartu Indosat dapat menggunakan layanan yang sama seperti sebelumnya tanpa masalah.

Saat ini, pelanggan dapat dengan mudah mengetahui umur kartu Indosat mereka.

Baca Juga: Intip 3 Cara Kirim Pulsa Indosat ke Sesama melalui Kode Provider dan SMS

Memeriksa Umur Kartu Indosat

Apresiasi kepada Pelanggan Setia, IOH Siapkan Rp1,7 Miliar di Pesta Hadiah IMPoin 2022

Pelanggan dapat mencatat kapan kartu mereka pertama kali terdaftar sebagai referensi umur kartu.

Selain itu, langkah untuk memeriksa umur kartu Indosat dapat membantu pelanggan mengetahui apakah nomor baru mereka sudah aktif.

Ada beberapa metode untuk memeriksa umur kartu Indosat melalui USSD dan CS di Aplikasi.

Pelanggan dapat memanfaatkan layanan pemeriksaan umur kartu Indosat dengan mengikuti langkah-langkah berikut.

Baca Juga: Cara Registrasi Kartu Indosat Terbaru lewat Website, SMS, dan Gerai Terdekat

1. Cek umur kartu Indosat via kode USSD

Nah, pelanggan bisa menggunakan layanan USSD untuk cek umur kartu Indosat.

  • Buka menu Call atau Telepon.
  • Ketik *123*50#
  • Klik OK atau Panggil.
  • Tunggu pop up umur kartu Indosat muncul.

2. Cek umur kartu Indosat via MyIM3

Kemudian, Anda sebagai pelanggan bisa ikuti cara cek umur kartu Indosat melalui layanan Indira di aplikasi.

  • Buka Aplikasi MyIM3.
  • Login dengan nomor Indosat.
  • Buka menu Lainnya.
  • Klik Bantuan.
  • Ungkap untuk cek umur kartu Indosat.
  • Tunggu balasan untuk cek umur kartu Indosat.

3. Cek umur kartu Indosat via Customer Service

Pelanggan bisa menghubungi customer service di nomor 111 yang tidak dikenakan biaya apapun atau bebas pulsa).

Dari layanan customer service dari Indosat ini pelanggan bisa mengajukan pertanyaan termasuk cek umur kartu Indosat. 

Pastikan Anda memberikan informasi yang sesuai terkait nomor HP Anda agar pencarian akurat.

Itulah panduan mudah untuk cek umur kartu Indosat via USSD dan CS pada aplikasi MyIM3 bisa diterapkan oleh pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru