Simak 2 Cara Cek Nomor Rekening BCA lewat M-Banking dan KlikBCA

Rabu, 06 April 2022 | 12:07 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Simak 2 Cara Cek Nomor Rekening BCA lewat M-Banking dan KlikBCA

ILUSTRASI. Simak 2 Cara Cek Nomor Rekening BCA lewat M-Banking dan KlikBCA./pho KONTAN/Carolus Agus waluyo/16/12/2021.


EDUKASI FINANSIAL - JAKARTA. Cara cek nomor rekening BCA lewat M-banking dan KlikBCA. Nasabah bisa saja tidak mudah mengingat 10 digit dari nomor rekening saat ingin bertransaksi.

Sehingga dalam memudahkan nasabah, tersedia buku tabungan yang berisi identitas, nomor rekening BCA, hingga mutasi saldo untuk beberapa jenis tertentu.

Produk dari tabungan BCA, BCA Xpresi tidak diberikan dalam bentuk tabungan, namun hanya kartu ATM saja.

Tentu, ada kemungkinan nasabah lupa yang berdampak dalam pencarian nomor rekening BCA yang sulit dilakukan.

Baca Juga: Cara Buka Rekening Online lewat BCA, BNI, BRI, dan Mandiri beserta Syaratnya

Dari tahapan dan cara cek nomor rekening BCA berikut bisa mudah dilakukan melalui layanan platform online lewat HP.

Pilihan layanan cek nomor rekening BCA lewat HP berikut menggunakan akun nasabah di BCA Mobile dan KlikBCA.

Kini nasabah bisa melihat tahapan cara cek nomor rekening BCA lewat layanan dari BCA Mobile dan KlikBCA terbaru.

 Saat tidak mengingat dalam bertransaksi, cek nomor rekening BCA sendiri dengan langkah berikut.

Baca Juga: 3 Cara Top Up ShopeePay lewat BCA ATM hingga M-Banking BCA

Intip beberapa cara cek nomor rekening BCA lewat HP berikut.

Cara cek nomor rekening BCA lewat HP

1. Cara cek nomor rekening BCA lewat m-banking

Salah satu tahapan cara cek nomor rekening BCA lewat HP online mudah dilakukan. Pastikan tabungan sudah terdaftar di aplikasi BCA Mobile.

  • Masuk ke aplikasi BCA Mobile.
  • Klik m-BCA.
  • Masukjan kode akses 6 digit.
  • Klik bagian m-Info BCA Mobile.
  • Klik Info Saldo.
  • Ketik PIN 6 digit.
  • Nomor rekening BCA di sisi kiri dari saldo.

2. Cara cek nomor rekening BCA lewat KlikBCA

Terakhir, ada cara cek nomor rekening BCA lewat laman internet banking atau KlikBCA.

  • Buka laman https://ibank.klikbca.com/ pada browser.
  • Masukkan USER ID dan PIN internet banking.
  • Klik Login.
  • Klik menu Informasi Rekening.
  • Klik Informasi Saldo.
  • Nomor rekening BCA akan muncul.

Tentu dalam melakukan tahapan dan cara cek nomor rekening BCA lewat HP secara online BCA mobile dan KlikBCA pastikan dalam koneksi yang stabil dan baik.

Dari beberapa cara cek nomor rekening BCA lewat HP yang mudah dilakukan setiap saat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru