Tips Jitu Membuat Cover Letter Kerja yang Menarik Biar DIlirik HRD Perusahaan Impian

Senin, 09 Januari 2023 | 16:34 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Tips Jitu Membuat Cover Letter Kerja yang Menarik Biar DIlirik HRD Perusahaan Impian

ILUSTRASI. Tips Jitu Membuat Cover Letter Kerja yang Menarik Biar DIlirik HRD Perusahaan Impian.


MENCARI KERJA - Sering kali pekerja tidak lolos ke tahap interview kerja karena masalah cover letter atau surat pengantar yang kurang menarik.

Padahal dokumen ini merupakan salah satu syarat penting yang sering diminta perusahaan untuk mendaftar lowongan kerja. 

Cover letter sendiri ditujukan kepada orang atau organisasi yang sedang membuka lowongan pekerjaan, baik untuk pihak personalia atau pemilik perusahaan.

Mengutip dari Instagram Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kemendikbud Ristek, dokumen ini berisikan motivasi melamar dan alasan Anda memenuhi persyaratan posisi yang dilamar. 

Baca Juga: 20 Universitas yang Terima Mahasiswa SNMPTN 2022 Terbanyak, Referensi SNBP 2023

Karenanya, cover letter perlu dibuat semenarik mungkin agar pihak Human Resource Department (HRD) perusahaan tertarik untuk mengundang Anda ke tahap seleksi selanjutnya. 

Bagi fresh garduate atau mahasiswa yang baru saja lulus, berikut ini beberapa tips membuat cover letter yang menarik.

Tips membuat cover letter yang menarik

Sebelum Anda membuat cover letter, penting untuk mengetahui apa fungsi dari dokumen ini. 

Surat pengantar memiliki fungsi sebagai media memperkenalkan diri, menunjukkan minta pada perusahaan, menarik perhatian resume milik Anda, serta memotivasi rekruter untuk mewawancarai. 

Jika Anda sudah memahami fungsinya, berikut ini tips cara membuat cover letter yang menarik dari Ditjen Dikti, diantaranya:

1. Melakukan riset

Cari tahu perusahaan yang Anda lamar, tanggung jawab posisi yang dipilih, serta persyaratan lowongan yang akan didaftar. Jangan lupa tuliskan subjek yang dituju dengan dan benar. 

2. Gunakan tata bahasa yang benar

Perhatikan tata bahasa yang Anda gunakan saat menulis surat pengantar. Pastikan Anda menggunakan bahasa formal sesuai dengan PUEBI. 

Jika diminta menggunakan bahasa asing seperti bahasa Inggris, pastikan tata bahasa atau grammar kalimat pada cover letter benar.

Tulis cover letter Anda dengan bahasa yang mudah dipahami, singkat, padat, jelas, sopan, tidak bertele-tele, namun tetap menarik untuk disimak. 

3. Mudah dibaca

Beberapa perusahaan meminta pelamar untuk menuliskan surat pengantar dengan tulisan tangan. Jika demikian, pastikan Anda menulis dengan tulisan yang mudah dibaca dan rapi. 

Baca Juga: Segudang Khasiat Daun Sirih Buat Kesehatan, Bisa Atasi Nyeri Haid hingga Diabetes

Apabila melampirkan cover letter yang diketik, gunakan font yang mudah dibaca seperti Arial, Calibri, Garamond, Helvetica, dan Georgia. 

Perhatikan ketentuan dari perusahaan karena setiap perusahaan memiliki kebijakannya masing-masing mengenai surat pengantar calon pelamar.

4. Menyusun cover letter dalam 3 bagian penting

Susun surat pengantar Anda ke dalam tiga bagian penting yaitu pembuka, profil diri, dan penutup. Pada bagian pembuka berisikan tujuan serta tanggal dibuatnya cover letter.

Kemudian buka bagian profil dengan salam lalu tulis profil diri Anda dengan singkat. Selanjutnya tutup cover letter dengan tulisan salam penutup serta tanda tangan Anda. 

Itulah beberapa tips membuat cover letter yang menarik untuk melamar kerja. Pastikan seluruh persyaratan yang dibutuhkan sudah Anda persiapkan dengan baik dan lamar lowongan yang sesuai dengan kemampuan dan pengalaman kerja agar lebih cepat diterima.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru