Tips Menjaga Kesehatan Mata Anak yang Sering Main Gadget, Orangtua Catat

Kamis, 20 Juli 2023 | 16:57 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Tips Menjaga Kesehatan Mata Anak yang Sering Main Gadget, Orangtua Catat

ILUSTRASI. Tips Menjaga Kesehatan Mata Anak yang Sering Main Gadget.


Tips Menjaga Kesehatan Mata - Gadget atau gawai sudah menjadi alat komunikasi yang penting dan banyak digunakan masyarakat bahkan anak-anak.

Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan menggunakan gadget atau gawai. Penggunaan gadget bisa berpengaruh pada kesehatan penglihatan buah hati. 

Agar kesehatan mata si kecil tetap terjaga dengan baik, orangtua perlu tahu ciri-ciri mata yang lelah serta cara menjaganya. Dengan mengetahui informasi tersebut lebih dini, penglihatan anak bisa lebih terjaga.

Berikut ini adalah ciri-ciri kelelahan mata yang sering dialami anak karena terlalu sering menggunakan gadget:

  • Mata terasa nyeri, pedih, atau gatal.
  • Mata terlihat kemerahan.
  • Mata berair. 
  • Anak terlihat sering mengusap mata. 
  • Anak mengeluh pusing kepala. 

Berikut ini informasi yang bermanfaat tentang bagaimana tips menjaga kesehatan mata anak dari Instagram @paudpedia. 

Baca Juga: Ini Makanan Peluntur Kolesterol yang Mudah Didapat, Selalu Siapkan Dikulkas

Tips menjaga kesehatan mata anak

  • Membatasi penggunaan gadget

Agar kesehatan penglihatan anak tetap terjaga, buat batasan dalam menggunakan gadget setiap harinya. Batasi penggunaan gadget pada anak maksimal selama dua jam setiap harinya.

Akan lebih baik jika mengajak buah hati melakukan kegiatan bermain bersama orangtua menggunakan bahan dan alat yang bisa ditemukan di rumah.

  • Mengatur jarak saat bermain gadget

Mata akan mudah lelah dan tidak fokus jika terus-menerus menatap layar gadget dalam jarak yang dekat. 

Agar mata tidak kelelahan, awasi jarak penglihatan anak dengan gadget agar tidak terlalu dekat. 

  • Mengatur pencerahan

Atur pencerahan gadget agar tidak terlalu cerah. Perhatikan pencahayaan ruangan agar tidak kontras dengan pencahayaan gadget. 

Hindari penggunaan gadget saat berada di ruangan yang redup karena dapat membuat kontrs dengan gadget menjadi berlebihan. 

Baca Juga: Apa Itu Darah? Simak Komponen Pembentuk Darah dan Fungsinya Masing-Masing

  • Metode 20-20-20

Terapkan metode 20-20-20 yaitu setiap melihat gadget selama 20 menit, kemudian mengistirahatkan mata selama 20 detik. 

Alihkan pandangan dari gadget ke objek yang berjarak minimal 20 kaki atau 6 meter dari tempat anak menggunakan gadget. Ajak buah hati keluar ruangan untuk mengistirahatkan mata jika ruangan terlalu kecil. 

  • Menjaga asupan nutrisi anak

Tips selanjutnya untuk menjaga kesehatan mata anak adalah dengan menjaga asupan nutrisinya. 

Pastikan asupan vitamin anak tercukupi terutama vitamin A, C, dan E yang bermanfaat untuk mengurangi risiko terkena macular degeneration, yaitu gangguan pada retina.

Asupan vitamin dan mineral bisa didapat dengan mengonsumsi buah-buahan dan sayuran seperti wortel, stroberi, dan brokoli. Ikan seperti ikan salmon juga mengandung nutrisi yang penting untuk kesehatan mata. 

  • Memeriksa mata secara rutin dan berkala

Tips terakhir untuk menjaga kesehatan mata anak adalah dengan berkonsultasi dengan dokter mata. 

Periksa kesehatan mata buah hati secara rutin dan berkala minimal 2 tahun sekali untuk memastikan kondisi mata buah hati dalam keadaan yang baik.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru