5 Aplikasi yang Wajib Ada Saat Mudik Lebaran 2022

Sabtu, 30 April 2022 | 07:21 WIB   Penulis: Ryan Suherlan
5 Aplikasi yang Wajib Ada Saat Mudik Lebaran 2022

ILUSTRASI. Aplikasi yang wajib diinstal di smartphone saat mudik Lebaran 2022.


MUDIK LEBARAN - Lebaran 2022 hanya tinggal menghitung hari, sebagian orang pun juga telah mudik ke kampung halamannya masing-masing. Sebelum, itu simak beberapa aplikasi yang wajib ada di smartphone Anda karena akan sangat bermanfaat selama perjalanan mudik lebaran 2022.

Aplikasi-aplikasi tersebut dapat berguna untuk jika ada permasalahan di perjalanan, contohnya seperti memantau kemacetan dan lain-lain. Selain itu, aplikasi hiburan juga penting agar perjalanan mudik lebaran 2022 tahun ini menjadi lebih menyenangkan.

Di tahun 2022, kini masyarakat sudah diperbolehkan untuk mudik lebaran ke kampung halamannya masing-masing. Setelah 2 tahun pandemi Covid-19 yang mengharuskan masyarakat tidak diperbolehkan mudik demi menekan penyebaran virus Corona. 

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Opor Ayam, Menu Spesial Lebaran

Meski tahun ini masyarakat diperbolehkan untuk mudik, ada beberapa aturan pemerintah yang harus dipatuhi dan Anda ketahui. 

Melansir dari laman resmi Sehat Negeriku Kementerian Kesehatan, Digital Transformation Office Kementerian Kesehatan mengumumkan bahwa pengisian Elektronik Heath Alert Card (eHAC) di aplikasi PeduliLindungi menjadi syarat mudik di seluruh moda transportasi baik darat, laut dan udara, Selasa (12/4/2022). 

Untuk itu tentunya Anda wajib menginstal aplikasi PeduliLindungi supaya bisa melakukan perjalanan mudik lebaran 2022. Selain itu, ada beberapa aplikasi yang penting untuk diinstal, di antaranya: 

1. PeduliLindungi 

PeduliLindungi adalah salah satu aplikasi yang wajib diinstal di smartphone Anda sebelum melakukan perjalanan mudik lebaran 2022. Pasalnya, pemerintah menghimbau seluruh masyarakat untuk melakukan pengisi eHAC di aplikasi PeduliLindungi tersebut. 

Selain itu beberapa tempat biasanya mengharuskan Anda melakukan scan QR di aplikasi tersebut. Untuk itu, aplikasi PeduliLindungi penting untuk di instal untuk menunjang persiapan mudik lebaran 2022.

2. Map 

Aplikasi map juga penting untuk diinstal sebelum Anda melakukan perjalanan mudik lebaran 2022. Khususnya bagi Anda yang menempuh perjalanan darat menggunakan kenderaan pribadi. 

Pasalnya, aplikasi map akan sangat membantu perjalanan mudik Anda. Contohnya, menghindari kesalahan jalan, menghindari kemacetan, bahkan mencari jalan tercepat untuk bisa segera sampa ke tempat tujuan Anda. 

Baca Juga: Kumpulan Doa dan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H atau Lebaran 2022

3. Travel Online 

Aplikasi travel online juga tidak kalah penting untuk disiapkan menjelang mudik lebaran 2022. Khususnya bagi Anda yang akan menggunakan transportasi umum, aplikasi ini terbilang sangat penting. 

Pasalnya, Anda bisa memangkas waktu dan antrean untuk mendapatkan tiket perjalanan melalui aplikasi travel online. Hal tersebut tentunya membuat Anda tak perlu repot-repot datang ke loket tiket dan mempercepat perjalanan mudik lebaran Anda. 

4. Transportasi Online 

Di era yang terbilang serba modern, mungkin aplikasi transportasi online menjadi salah satu kebutuhan. Khususnya saat akan melakukan perjalanan mudik, untuk berjaga-jaga dan menghindari masalah di perjalanan saat mudik, penting untuk mempunyai aplikasi transportasi online di smartphone Anda. 

Contohnya, jika kendaraan Anda mogok atau mengalami masalah lainnya. Anda bisa memanfaatkan aplikasi transportasi online untuk mengatantarkan keluarga hingga mengatasi masalah kendaraan Anda sekalipun. 

Baca Juga: 5 Cara Memerahkan Bibir Secara Alami, Coba Gunakan Ini

5. Hiburan

Agar perjalanan mudik lebaran Anda menyenangkan, aplikasi hiburan jangan sampai dilewatkan. Contohnya seperti aplikasi streaming video, film, hingga musik yang membuat perjalan mudik lebaran tahun ini menjadi lebih menyenangkan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ryan Suherlan

Terbaru