6 Manfaat minum air hangat ini tak disadari banyak orang

Kamis, 23 September 2021 | 09:05 WIB   Penulis: Belladina Biananda
6 Manfaat minum air hangat ini tak disadari banyak orang

ILUSTRASI. Manfaat minum air hangat berguna untuk menjaga kesehatan tubuh Anda.


KESEHATAN - JAKARTA. Minum air putih merupakan salah satu hal penting yang tak bisa dipisahkan oleh kehidupan seseorang. Namun, tahukah Anda bahwa ada banyak manfaat minum air hangat yang berguna untuk kesehatan tubuh Anda?

Sering minum air hangat, apalagi saat Anda terinfeksi flu atau penyakit sistem pernapasan yang lain, bisa mengatasi penyumbatan. Air hangat dapat mengencerkan lendir sehingga lebih mudah dikeluarkan. Minum air hangat juga mampu meredakan sakit tenggorokan.

Tidak berhenti sampai di situ, masih banyak manfaat lain yang bisa Anda dapatkan dengan minum air hangat secara teratur. Mulai dari menurunkan berat badan, mencegah tanda-tanda penuaan, dan manfaat yang lainnya.

Mencegah Tanda Penuaan

Seiring bertambahnya usia, ada banyak tanda penuaan yang terlihat di kulit. Misalnya, garis halus, kerutan, dan flek hitam. Lifehack.org mengatakan bahwa minum air hangat dapat membantu tubuh mengeluarkan zat beracun. Dengan begitu, elastisitas kulit bisa tetap terjaga.

Baca Juga: 5 Manfaat minum lemon dan jahe sebelum tidur, tak banyak yang tahu

Menumbuhkan Rambut

Apakah Anda mencari cara menumbuhkan rambut? Jika iya, cobalah untuk rutin minum air hangat. Suhu panas dari air yang Anda minum bisa menstimulasi akar rambut. Dengan begitu, rambut bisa tumbuh dengan lebih cepat dan lebih kuat.

Menurunkan Berat Badan

Manfaat minum air hangat selanjutnya adalah menurunkan berat badan Anda. Untuk memaksimalkan efeknya, cobalah untuk mencampur air perasa lemon dalam segelas air hangat. Minum air lemon hangat tersebut setiap pagi. Dengan begitu, metabolisme tubuh menjadi lebih optimal.

Meredakan Nyeri Haid

Manfaat minum air hangat berikutnya adalah meredakan nyeri haid. Suhu yang berasal dari air hangat bisa menenangkan otot perut yang kejang selama haid. Saat otot perut lebih terkontrol, nyeri haid pun dapat teratasi dengan lebih baik.

Baca Juga: Mengobati batuk sampai diabetes, ini manfaat daun sirih merah untuk kesehatan

Mencegah Jerawat

Salah satu manfaat minum air hangat adalah mencegah munculnya jerawat.

Jika Anda memiliki tipe kulit mudah berjerawat, cobalah untuk rutin minum air hangat. Seperti yang telah dikatakan, minum air hangat dapat mengeluarkan zat beracun dalam tubuh. Ketika hal itu terjadi, zat-zat yang memperparah kemunculan jerawat bisa berkurang.

Mencegah Ketombe

Tak hanya menumbuhkan rambut, manfaat minum air hangat juga berguna untuk mencegah ketombe, lo. Biasanya, ketombe muncul karena kondisi kulit kepala yang kering. Nah, air hangat bisa menjaga kelembaban kulit kepala sehingga ketombe pun bisa hilang.

Selanjutnya: Punya manfaat bagi kesehatan, ini resep dan cara membuat teh bunga telang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda
Terbaru