Begini Cara Membuat Emojimix Tanpa Aplikasi, Tinggal Kunjungi Website Tikolu

Minggu, 30 Januari 2022 | 10:10 WIB   Penulis: Arif Budianto
Begini Cara Membuat Emojimix Tanpa Aplikasi, Tinggal Kunjungi Website Tikolu


EMOJIMIX - Jakarta. Begini loh cara membuat Emojimix tanpa aplikasi, gampang tinggal kunjungi website Tikolu. Bisa menggunakan HP (Android atau iOS) dan juga laptop atau PC, kombinasikan emoji favorit Anda sesuka hati atau cobain secara random.

Belum lama ini ramai diperbincangkan tentang Emojimix di internet dan sosial media. Ada yang masih belum tahu apa itu Emojimix?

Tidak jarang kita membuka HP atau smartphone untuk berkomunikasi lewat chat. Baik di Instagram, WhatsApp atau sosial media lainnya.

Untuk membuat chat terasa lebih ekspresif, kita tidak jarang memanfaatkan emoji atau tampilan variasi karakter yang umumnya dapat mewakili perasaan seseorang. Nah, Emojimix sendiri adalah situs atau website yang menyediakan layanan untuk mengkombinasikan atau menggabungkan dua emoji sekaligus.

Dalam Emojimix, Anda dapat mengatur emoji secara random yang digabungkan dengan emoji random lainnya. Atau bisa juga Anda memilih emoji sesuka hati dengan cara scroll atau geser ke atas atau bawah untuk menemukan emoji yang ingin digabungkan.

Hasilnya dapat Anda copy atau salin, kemudian paste di chat. Terlihat mudah, bukan? Kombinasi Emojimix yang Anda buat juga bisa dibagikan ke akun sosial media favorit Anda.

Mau cobain Emojimix? Yuk simak langkah-langkahnya di bawah ini, bisa lewat HP dan juga laptop atau PC, loh.

Baca Juga: Katla: Game Susun Kata Mirip Wordle Tapi Bahasa Indonesia, Begini Cara Mainnya

Emojimix

Cara membuat Emojimix tanpa aplikasi, kunjungi website Tikolu

  • Buka browser di laptop atau HP Anda, lalu kunjungi link atau URL berikut ini: tikolu.net/emojimix
  • Ada beberapa tombol yang dapat Anda tekan, tombol acak atau random, tombol pencarian hingga geser ke atas atau ke bawah
  • Anda dapat menggunakan tombol yang tersedia, atau geser ke atas/bawah untuk menemukan emoji yang ingin dikombinasikan
  • Setelah memilih 2 emoji yang digabungkan lewat Emojimix, hasilnya akan muncul di bawahnya
  • Terakhir, pilih copy image, copy link atau share melalui tombol yang tersedia

Baca Juga: Sudah Login Genshin Impact? Empat Kostum Alternatif Ini Bisa Anda Klaim Gratis!

Mudah bukan? Kombinasikan emoji sesuka hati lewat Emojimix dengan mudah. Lalu kirim lewat chat ke orang-orang terdekat untuk menggambarkan ekspresi Anda melalui pesan.

Anda juga dapat membagikan link atau share hasil Emojimix ke akun sosial media favorit Anda. Cobain yuk, seperti apa hasil Emojimix Anda?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru