Bisa jadi cara menghilangkan keputihan, gunakan 4 bahan alami ini

Jumat, 30 Juli 2021 | 20:05 WIB   Penulis: Belladina Biananda
Bisa jadi cara menghilangkan keputihan, gunakan 4 bahan alami ini


KESEHATAN - Keputihan merupakan salah satu hal yang biasa terjadi. Namun, keputihan yang berlebihan bisa jadi salah satu tanda adanya masalah. Jika Anda mengalami kondisi itu, sebaiknya segera lakukan cara menghilangkan keputihan.

Biasanya, keputihan yang berlebihan disebabkan oleh infeksi jamur. Jika terus dibiarkan, bukan tidak mungkin daerah vagina mengalami iritasi dan inflamasi. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan memanfaatkan bahan alami.

Perlu diingat bahwa bahan-bahan ini hanya bersifat sementara, ya. Apabila keputihan tak berkurang dan kondisi kesehatan memburuk, jangan ragu untuk segera memeriksakan diri ke dokter. Dengan begitu, perawatan yang tepat bisa Anda dapat.

Minyak kelapa

Healthline merekomendasikan minyak kelapa untuk mengatasi keputihan yang Anda alami. Menurut sebuah penelitian, kandungan dalam minyak kelapa cukup efektif melawan infeksi jamur. Biar hasilnya lebih maksimal, jangan lupa untuk memilih minyak kelapa murni, ya.

Baca Juga: 5 Bahan ini efektif jadi cara menghilangkan bau keputihan

Cuka apel

Bahan alami selanjutnya yang bisa digunakan sebagai cara menghilangkan keputihan adalah cuka apel. Kandungan asam yang terkandung dalam bahan alami itu mampu melawan mikroorganisme penyebab infeksi.

Cara yang perlu Anda lakukan pun cukup mudah. Pertama, campur ½ gelas cuka apel dalam air hangat. Gunakan campuran itu untuk berendam selama 20 menit. Selain digunakan untuk berendam, cobalah untuk mengonsumsi cuka apel secara rutin.

Vitamin C

Mengutip dari Healthline, vitamin C dapat berperan sebagai antimikroba. Jenis vitamin itu juga mampu meningkatkan sistem imun sehingga tubuh Anda lebih kuat melawan serangan penyakit.

Ada banyak jenis makanan yang mengandung vitamin C. Jika memang dibutuhkan, Anda bisa pula mengonsumsinya dalam bentuk suplemen.

Baca Juga: Pakai bahan alami, inilah 4 cara menghilangkan bau kaki

Bawang putih

Bawang putih dapat Anda pakai sebagai cara menghilangkan keputihan.

Jika Anda mencari cara menghilangkan keputihan, tak ada salahnya untuk memanfaatkan bawang putih. Menurut sebuah penelitian, bawang putih dapat melawan infeksi bakteri. Meski demikian, penelitian itu masih terbatas dalam laboratorium.

Masih diperlukan lebih banyak penelitian lagi untuk benar-benar membuktikan manfaat itu. Jika Anda tertarik untuk memanfaatkan bawang putih, cobalah untuk memperbanyak konsumsi bahan alami itu setiap hari.

Hindari memasukkan bawang putih dalam vagina karena berisiko memunculkan iritasi.

Selanjutnya: Inilah 4 gejala kanker serviks yang perlu Anda waspadai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda

Terbaru