BANK - Jakarta. Cara daftar LINE Bank atau cara membuat rekening LINE Bank, syarat, biaya administrasi dan cara isi saldo LINE Bank akan dijelaskan dalam artikel ini.
LINE Bank adalah hasil kerja sama PT Bank KEB Hana Indonesia dengan platform chat Line. LINE Bank menawarkan berbagai layanan seperti tabungan, transfer, dan tarik tunai tanpa biaya serta membayar tagihan dan membeli pulsa.
LINE Bank juga menawarkan berbagai macam karakter LINE dengan empat pilihan warna. Dengan kartu debit LINE Bank, tarik tunai juga bisa dilakukan di ATM mana saja.
Lantas, bagaimana cara daftar LINE Bank atau cara membuat rekeninf LINE Bank?
Baca Juga: Batas Garis Kemiskinan Baru Bank Dunia Naik dari US$ 1,9 jadi US$ 2,15 per orang/hari
Syarat membuka rekening LINE Bank
Syarat membuka rekening LINE Bank antara lain:
- Warga Negara Indonesia
- Minimal berusia 17 tahun
- Memiliki e-KTP
- Memiliki email yang masih aktif.
Sementara, cara membuat rekening LINE Bank bisa dilakukan secara online dan kartu debitnya dapat dikirim langsung secara gratis bagi yang berdomisili di Pulau Jawa, Sumatera, dan Bali namun selama masa promo.
Baca Juga: Bank Dunia Mengubah Batas Garis Kemiskinan, Jumlah Penduduk Hampir Miskin RI Melonjak
Cara membuat rekening LINE Bank
Berikut adalah cara membuat rekening LINE Bank:
- Unduh aplikasi LINE Bank di PlayStore atau AppStore
- Jika memiliki data LINE, maka Anda akan diminta menyambungkan data LINE dengan LINE Bank.
- Ikuti prosedurnya.
- Pilih menu Buka Rekening dan buat nama untuk rekening yang Anda buat.
- Masukkan alamat email dan 6 digit kode OTP.
- Ambil foto selfie beserta e-KTP.
- Ambil foto e-KTP Lengkapi data lainnya.
- Baca dan beri persetujuan syarat dan ketentuan
- Bubuhkan tandatangan pada layar
- Buat dan konfirmasi PIN Transaksi
- Pilih metode verifikasi data yakni Video Call atau mengunjungi booth/cabang Hana Bank.
Anda tetap dapat membuka rekening LINE Bank meski di hari libur dengan aplikasi LINE Bank. Anda dapat melakukan proses video call pada hari Senin - Minggu di jam operasional 08:00 - 22:00.
Apabila video call terputus di tengah proses verifikasi data maka yang dapat cukup kembali mengakses aplikasi LINE Bank By Hana Bank dan melanjutkan kembali proses video call.
Baca Juga: PermataBank Gratiskan Biaya Transaksi untuk Pengguna PermataMobile X
Berapa biaya administrasi bulanan dan setoran awal LINE Bank?
Dikutip dari laman resmi LINE Bank, tidak ada biaya administrasi bulanan.
Selain itu, tidak perlu setoran awal untuk membuka rekening Tabungan di aplikasi LINE Bank By Hana Bank.
Cara isi saldo LINE Bank
Ada beberapa cara mengisi saldo LINE Bank. Di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Cara isi saldo LINE Bank melalui pemindahbukuan Hana Bank
Apabila Anda memiliki rekening Hana Bank, cara isi saldo LINE Bank cukup lakukan pemindahbukuan melalui Hana Bank /mobile banking/internet banking Hana Bank.
2. Cara isi saldo LINE Bank melalui setor tunai ke kantor cabang Hana Bank
Cara isi saldo LINE Bank juga bisa dilakukan melalui setoran tunai melalui kantor cabang Hana Bank terdekat.
Baca Juga: Efek Kenaikan Bunga Akan Terasa Tahun Depan
3. Cara isi saldo LINE Bank melalui transfer dari ATM/mobile banking/internet banking bank lain
Apabila sumber dana Anda dari bank lain maka cara isi saldo LINE Bank dapat dilakukan dengan transfer melalui ATM/mobile banking/internet banking bank lain dengan cara sebagai berikut :
- Pilih menu Transfer ke Bank lain
- Pilih Bank Tujuan : PT Bank KEB Hana Indonesia
- Bila perlu ketik kode bank 484
- Masukkan nomor rekening
- Masukkan jumlah transfer
Selain itu, Anda juga dapat melakukan transfer dari Bank lain melalui kantor cabang Bank lain dengan menggunakan SKN/RTGS.
Nah, itulah cara daftar LINE Bank atau cara membuat rekening LINE Bank, jumlah setoran awal, biaya administrasi bulanan, dan cara isi saldo LINE Bank.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News