TIPS & TRIK - Cara download MP3 Juice terbaru anti ribet, pemula juga bisa menggunakan dengan mudah. MP3 Juice merupakan website atau situs yang menghadirkan layanan convert video dari YouTube atau platform lainnya ke format audio MP3 dan dapat digunakan gratis.
Hobi nonton atau dengerin musik lewat YouTube atau platform serupa lainnya?
Seperti yang kita ketahui, streaming merupakan salah satu cara yang mudah untuk dapat menikmati musik atau menonton video dari musisi favorit. Sayangnya, mungkin tidak semua orang dapat melakukan hal itu.
Lantaran keterbatasan kuota atau paket data internet hingga sulitnya mengakses jaringan internet di beberapa tempat.
MP3 Juice hadir sebagai alternatif apabila Anda ingin mendengarkan musik secara offline. Website bernama Mp3Juices ini sejatinya merupakan alat dan mesin pecari yang dapat mengubah atau convert video YouTube atau platform lainnya menjadi audio berformat MP3.
Hasil download MP3 Juice ini juga bakal tersimpan di perangkat yang Anda gunakan, seperti HP atau laptop.
Patut diketahui, sebenarnya MP3 Juice ini bukan benar-benar website yang memberikan layanan download musik atau lagu MP3. Website tersebut hanya mengubah video menjadi audio berformat MP3 yang nantinya dapat diunduh dan diputar secara offline.
Mau cobain MP3 Juice ini? Berikut cara download MP3 Juice terbaru anti ribet, tak perlu lagi copy paste link.
Baca Juga: Download Boom Beach: Frontlines, Game Terbaru Dari Supercell Developer Dibalik CoC
Cara download MP3 Jucie terbaru anti ribet:
- Website MP3 Juice dapat Anda kunjungi melalui link berikut ini: www-mp3juices.com.
- Setelah halaman utama MP3 Juice terbuka, silahkan masukkan kata kunci yang berhubungan dengan judul lagu atau musik terkait.
- Hasil pencarian akan muncul, Anda dapat pilih tombol Play untuk memutarnya langsung atau Download untuk melanjutkan proses convert video ke audio.
- Tekan Download sekali lagi, lalu tunggu beberapa saat hingga hasil convert tersebut tersimpan di perangkat Anda.
Baca Juga: Link Download WhatsApp Resmi Semua Versi (Android, iOS, Desktop), Termasuk Panduannya
Hasil download MP3 Juice ini mungkin akan berformat .webm. File audio tersebut ternyata dapat diputar menggunakan pemutar musik bawaan atau bisa juga menggunakan browser yang biasa Anda gunakan.
Dengan demikian file lagu atau musik tersebut juga dapat Anda dengarkan secara offline tanpa harus terhubung dengan internet.
Akhir kata, selamat mencoba dan manfaatkan website MP3 Juice ini dengan bijak, ya!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News