Cara Klaim Kode Redeem Free Fire MAX (FF MAX), Langkah-Langkahnya Begini

Minggu, 12 Februari 2023 | 10:00 WIB   Penulis: Arif Budianto
Cara Klaim Kode Redeem Free Fire MAX (FF MAX), Langkah-Langkahnya Begini


GARENA FREE FIRE - Cara klaim kode redeem Free Fire MAX (FF MAX) terbaru Februari 2023, langkah-langkahnya begini. Klaim kode redeem FF MAX berkesempatan untuk mendapatkan reward atau hadiah gratis.

Seperti yang kita ketahui, tidak sedikit kode redeem FF yang bertebaran di internet, mungkin belum semua pemain Free Fire dan Free Fire MAX tahu bagaimana cara klaimnya. Oleh sebab itu, kali ini kita akan membahas beberapa cara klaim kode redeem Free Fire MAX bagi pemain yang mungkin jarang atau mungkin belum pernah klaim.

Pemain Free Fire MAX tentu saja ingin mengoleksi berbagai macam item cosmetic yang membuat penampilan karakter mereka di dalam game tersebut terlihat berbeda. Item cosmetic sendiri adalah sebutan untuk beberapa item yang dapat mengubah penampilan secara visual dari sebuah karakter, senjata, pet hingga gloo wall maupun parasut.

Umumnya item tersebut berupa skin yang dapat dikoleksi secara permanen atau hanya dapat dicoba dalam kurun waktu tertentu. Selain dapat membelinya lewat Shop, pemain FF dan Free Fire MAX juga dapat mengoleksi skin secara gratis dengan cara menyelesaikan sebuah misi atau event.

Namun, cara yang lebih praktis dan mudah juga ada, lho! Pemain FF dan Free Fire MAX dapat klaim kode redeem FF untuk mendapatkan beragam hadiah menarik, termasuk skin itu sendiri. 

Baca Juga: Honkai Star Rail: Cara Pre-Register di Android, iOS, PC dan Spesifikasi Minimum

Tak berhenti sampai di situ saja, kode redeem FF juga memberikan kesempatan bagi pemain untuk mendapatkan hadiah lainnya. Termasuk bundle, loot crate, emote, atau bahkan karakter hingga diamond gratis.

Mau tahu cara lengkap klaim kode redeem Free Fire MAX? Yuk ikuti langkah-langkah cara klaim kode redeem FF MAX berikut ini.

Cara klaim kode redeem Free Fire MAX:​

Tampilan situs klaim kode redeem FF, reward.ff.garena.com

  • Kunjungi website Garena Rewards Redemption Site melalui link berikut ini: reward.ff.garena.com.
  • Login menggunakan akun Free Fire MAX Anda atau bisa juga menggunakan layanan seperti: Google, Facebook, Twitter, Apple, Huawei dan VK.
  • Sekarang masukkan kode redeem FF yang Anda temukan di kolom yang tersedia di website tersebut.
  • Terakhir ketuk tombol Confirm atau Konfirmasi untuk klaim kode redeem FF tersebut.

Catatan tambahan, mengingat dan mengetahui bahwa kode redeem FF ini tersebar di internet, mungkin sudah banyak pemain yang berebut untuk klaim. Hal tersebut membuat pemain lainnya mungkin menemukan kendala eror saat klaim kode redeem FF.

Baca Juga: Game Goddess of Victory: Nikke Bakal Rilis di PC, Spesifikasi Minimum 8 GB RAM

Beberapa alasan lainnya terkait kode redeem FF yang tidak dapat diklaim dikarenakan batas waktu atau periode klaim yang tidak jelas hingga adanya batasan server atau server restriction.

Apabila website Garena Rewards Redemption Site tidak dapat diakses, silahkan cek kembali jaringan internet Anda atau tunggu hingga server berjalan normal kembali.

Akhir kata, selamat mencoba mengikuti langkah-langkah cara klaim kode redeeem Free Fire MAX.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru