Cara mengusir tikus bisa Anda coba dengan jenis makanan ini

Jumat, 12 November 2021 | 15:32 WIB   Penulis: Belladina Biananda
Cara mengusir tikus bisa Anda coba dengan jenis makanan ini

ILUSTRASI. Ada berbagai macam cara mengusir tikus yang dapat Anda praktikkan.


KESEHATAN - JAKARTA. Tikus adalah salah satu jenis hewan yang dapat menyebarkan penyakit. Maka dari itu, cara mengusir tikus perlu segera Anda coba. Supaya jebakan tikus yang Anda pasang bisa memberikan hasil yang baik, Anda bisa memanfaatkan beberapa makanan sebagai pancingan.

Pertama, Anda bisa memanfaatkan makanan hewan peliharaan, seperti makanan untuk anjing atau kucing. Melansir dari Midway Pest Management (midwaypestmanagement.com), wet food bisa memberikan hasil yang lebih efektif.

Namun, tidak menutup kemungkinan Anda juga bisa memakai makanan kering untuk hewan peliharaan Anda. Tidak berhenti sampai di situ, masih banyak jenis makanan lain yang dapat Anda jadikan pengusir tikus.

Selai Kacang

Selai kacang dapat Anda jadikan cara mengusir tikus. Bukan tanpa alasan, jenis makanan itu mengandung banyak protein yang disukai tikus. Selain selai kacang, Anda juga bisa memanfaatkan processed nut, seperti butter kacang.  Campurkan olahan kacang itu dengan racun tikus supaya keberadaan tikus berkurang.

Baca Juga: Ada ular di dalam rumah, ini yang harus dilakukan

Cokelat

Anda bisa memakai cokelat sebagai cara mengusir tikus.

Midaway Pest Management merekomendasikan Anda untuk memanfaatkan cokelat sebagai pengusir tikus. Supaya hasilnya lebih maksimal, campurkan bubuk cokelat dengan tepung dan baking soda atau asam borat.

Penggunaan baking soda atau asam borat berfungsi untuk meningkatkan produksi gas dalam tikus. Saat hal itu terjadi, tikus tidak mampu mengeluarkan seluruh sehingga tikus pun mati. Nah, aroma cokelat yang cukup kuat bisa menutup aroma baking soda atau asam borat sehingga tikus tidak menyadarinya.

Baca Juga: Yuk kenali tanaman yang ditakuti oleh ular

Buah dan Sayur

Buah dan sayur bisa jadi cara mengusir tikus.

Selanjutnya, Anda bisa memakai buah dan sayur sebagai cara mengusir tikus. Pilihlah beberapa jenis buah atau sayur dengan aroma yang kuat, misalnya buah beri. Brokoli atau wortel juga bisa Anda jadikan pilihan.

Letakkan buah dan sayur di jebakan tikus supaya tikus bisa terpancing. Selain memanfaatkan buah dan sayur, meletakkan tanaman dengan aroma yang menyengat juga bisa Anda coba. Dengan begitu, tikus bisa terjebak sehingga Anda bisa membuangnya.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan supaya tempat tinggal Anda terhindar dari tikus. Namun, jika jumlah tikus yang perlu Anda basmi terlalu banyak dan Anda merasa kewalahan, tak ada salahnya untuk meminta bantuan petugas pembasi tikus.

Selanjutnya: Tak hanya lavender, ini 4 tanaman pengusir nyamuk yang lain

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda
Terbaru