PROFIL - Siapa pemilik Rosalia Indah membuat banyak masyarakat Indonesia penasaran. Pasalnya, media sosial ramai membicarakan kasus pencurian di dalam salah satu pelayanan dari bus AKAP milik PO Rosalia Indah.
Situasi ini berawal dari penumpang yang bercerita tentang kersahannya usai kehilangan gawai berupa tablet saat menggunakan bus tersebut.
Korban dengan nama Widino Arnoldy melalui akun Twitter @Widino menceritakan, Ipad yang ada dalam tas ditukar menjadi buku dan keramik.
Baca Juga: 5 PO bus mewah dari Jakarta ke Surabaya, berapa tarifnya?
Namun, customer service (CS) tidak menanggapi kasus yang menimpa @Widino, sehingga dirinya menceritakan kejadian ini di media sosial. Bahkan spekulasi tentang keterlibatan kru bus pada kejadian ini makin mencuat.
Direktur PT Rosalia Indah Transport FX Adimas Rosdian mengatakan, saat ini kasus masih dalam tahap investigasi sehingga belum bisa dipastikan apakah ada keterlibatan kru atau tidak.
"Kami belum tahu, saat ini masih proses investigasi," kata pria yang akrab disapa Dimas kepada Kompas.com, Rabu (20/12/2023). Lantas, siapa pemilik Rosalia Indah dan bagaimana kisahnya mendirikan PO bus tersebut?
Baca Juga: Bisa dicoba! Naik bus mewah dari Jakarta ke Surabaya, tarif mulai Rp 200.000-an
Pemilik Rosalia Indah
Pemilik Rosalia Indah adalah Yustinus Soeroso dan Yustina Rahyuni Soeroso. Yustinus Soeroso pernah jadi kondektur bus. Dikutip dari laman Tribunnews (19/12/2022), Yustinus merupakan anak seorang buruh tani dan memiliki enam saudara.
Berawal dari kondisi keluarga yang sederhana, Yustinus Soeroso belajar hidup mandiri dengan menjadi seorang kondektur bus.
Dari berbagai pengalaman hidupnya, Yustinus Soeroso mencoba memulai bisnis travel hingga berkembang pesat dan lahirlah Rosalia Indah.
Yustinus Soeroso juga merupakan pemilik lahan rumah pensiun Jokowi saat sudah tidak menjabat sebagai Presiden RI lagi.
Baca Juga: Bus tol Trans-Jawa tujuan Jakarta-Surabaya siang ini beroperasi
Kisah Yustinus dirikan Rosalia Indah
Pada 1983, Yustinus Soeroso dan Yustina Rahyuni Soeroso mendirikan Rosalia Indah hanya dengan menggunakan satu armada jenis Colt Diesel bernopol AD 9866 A.
Dikutip dari laman resminya, armada ini melayani penumpang dengan trayek Solo – Blitar PP. Armada tersebut masih terawat dengan baik hingga kini sebagai saksi perjalanan dan perjuangan usaha Bapak Soeroso, armada tersebut diberikan nama Bibit Kawit.
Kemudian usaha Yustinus Soereoso dan Yustina Rahyuni Soeroso, berlanjut dengan usaha travel dan memiliki trayek/rute Jogja – Surabaya, Jogja – Blitar/Malang.
Baca Juga: Trayek Bus Trans Jawa siap diluncurkan 27 Mei
Pada 1991, usaha Yustinus Soeroso dan Yustina Rahyuni Soeraso semakin berkembang. Diantaranya dengan memiliki lima armada jenis Bumel Non AC dengan merk HINO type AK.
Kemudian, sejak saat itu secara resmi Perusahaan Otobis (PO) Rosalia Indah melakukan transformasi menjadi perusahaan perseorangan yang berbadan hukum sebagai Biro Perjalanan Umum disingkat BPU.
Lalu, pada 15 April 2015, Rosalia Indah berubah status dari PO. Rosalia indah dan Biro Perjalanan Umum, berubah menjadi perusahaan terbatas dengan nama PT. Rosalia Indah Transport.
Baca Juga: Trayek Bus Trans Jawa siap diluncurkan 27 Mei
Sementara itu, kantor pusat Rosalia Indah beralamat di Jl. Raya Solo - Sragen KM. 7,5 Jaten, Karanganyar, Jawa Tengah.
Pada 2021, PT Rosalia Indah Transport memperoleh penghargaan dari Museum Rekor Indonesia atau MURI karena memiliki armada bus Antar Kota Antar Propinsi Double Decker Terbanyak Pelayanan Pramugara-Pramugari di Indonesia.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh perwakilan MURI Jawa Tengah, Sri Widayati dan diterima langsung oleh Direktur PT Rosalia Indah Transport, FX Adimas Rosdian di Kantor Pusat Rosalia Indah, Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (30/9/2021).
Baca Juga: Pengelola jalan tol Pemalang-Batang siapkan pintu tol baru dan rest area
FX Adimas Rosdian, anak dan penerus PO Rosalia Indah
FX Adimas Rosdian adalah Direktur Rosalia Indah sekaligus anak pemilik Rosalia Indah, Yustinus Soeroso.
Dikutip dari Tribunnews (21/12/2023), Adimas Rosdian merupakan lulusan kuliah dari Australia, dan langsung diminta sang ayah kembali untuk mengurus perusahaan.
Adimas turut menanggapi viralnya curhatan salah satu penumpang Rosalia Indah yang kehilangan ipad-nya di bus tersebut.
"Saya mewakili Manajemen Rosalia Indah memohon maaf atas kejadian tersebut, dan dengan tegas kami menyampaikan bahwa Rosalia Indah tidak membenarkan adanya tindak pencurian di lingkungan Rosalia Indah. Saat ini kami sedang melakukan proses investigasi secara internal terhadap masalah ini," tulis FX Adimas Rosdian.
Selain itu, Adimas pun mengurai soal aturan yang ada di perusahaannya perihal kebijakan untuk penumpang.
Baca Juga: Macet di Brexit, Mendagri minta maaf
Adimas pun menjawab dugaan Dino soal adanya keterlibatan kru bus dengan aksi pencurian.
"Memang benar, bahwa di aturan kami adalah barang-barang bawaan kabin yang berharga menjadi tanggungjawab dan kuasa penuh langsung dari penumpang, karena keterbatasan kami dalam melakukan pengawasan di dalam bus secara langsung. Dan yang saya ketahui bahwa ketentuan seperti inipun sudah sama semua di moda transportasi di Indonesia ini.
Apabila betul kejadian ini ada kerjasama atau campur tangan dari ‘oknum’ awak bus kami, dengan tegas Manajemen akan memberikan sanksi seberat-beratnya karena sudah mencederai Layanan Pelanggan kami," ungkap FX Adimas Rosdian.
Demikian penjelasan mengenai pemilik Rosalia Indah, Yustinus Soeroso, dan penerus Rosalia Indah, FX Adimas Rosdian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News