TIPS & TRIK - Cara memperpanjang masa aktif Indosat dengan Transfer hingga beli pulsa. Pengguna bisa saja menemui nomor Indosat akan memasuki masa tenggang.
Indosat Ooredoo Hutchison merupakan provider telepon seluler yang memiliki jaringan luas di Indonesia.
Setiap pengguna wajib mengetahui bahwa ada beberapa cara memperpanjang masa aktif Indosat.
Langkah ini membantu pengguna untuk menghindari masa aktif yang habis karena tidak menggunakan layanan.
Baca Juga: 3 Cara Memasukkan Voucher Indosat via Aplikasi dan Scan Kode
Bahkan, saat masa aktif habis dan memasuki masa tenggang bisa saja nomor Indosat bisa hangus.
Apabila hangus, nomor Indosat tidak bisa lagi digunakan untuk menggunakan seluruh layanan.
Tentu, hangusnya nomor bisa dihindari dengan berbagai kemudahan melalui cara memperpanjang masa aktif Indosat.
Indosat memiliki program perpanjangan masa aktif melalui SMS mulai dari 1 hingga 30 hari.
Baca Juga: Inilah 3 Cara Cek Umur Kartu Indosat bagi Pelanggan
Intip cara memperpanjang masa aktif Indosat dari transfer pulsa hingga paket data.
Cara memperpanjang masa aktif Indosat
1. Cara memperpanjang masa aktif Indosat via transfer
Nah, ada cara memperpanjang masa aktif Indosat via transfer pulsa melalui langkah ini.
- Buka menu Message/SMS.
- Ketik format Transfer Pulsa (spasi) Nomor Indosat (spasi) Nominal Pulsa.
- Kirim ke 151.
- Tunggu SMS konfirmasi biaya.
- Balas sesuai dengan instruksi.
- Tunggu notifikasi transfer pulsa Indosat berhasil.
- Masa aktif Indosat bertambah.
2. Cara memperpanjang masa aktif Indosat via Program
Kemudian, pengguna bisa mengikuti cara memperpanjang masa aktif Indosat sebelum memasuki masa tenggang saja.
- Buka menu Message/SMS.
- Ketik Aktif(jumlah hari masa aktif).
- Kirim ke 555.
- Masa aktif Indosat bertambah.
Contoh seperti Aktif3 menambah masa aktif 3 hari dengan biaya Rp 2.000. Ada juga Aktif14 untuk masa aktif 14 hari dengan biaya Rp 5.000 saja.
Selain itu, ada juga aktif30 untuk membeli masa aktif 30 hari dengan biaya Rp 10.000 saja.
3. Cara memperpanjang masa aktif Indosat via pulsa
Selanjutnya, pilihan lain adalah dengan cara pembelian pulsa yang menambah masa aktif Indosat.
- Download dan install aplikasi MyIM3 di Google Play Store atau App Store.
- Buka aplikasi MyIM3.
- Login dengan nomor Indosat Ooredoo.
- Klik Beli Pulsa.
- Pilih nominal pulsa Indosat.
- Pilih Metode Pembayaran.
- Nominal Pulsa akan memperpanjang masa aktif Indosat.
4. Cara memperpanjang masa aktif Indosat via paket internet
Pengguna juga bisa ikuti cara memperpanjang masa aktif Indosat dari pembelian paket data.
- Unduh dan install aplikasi MyIM3 di Google Play Store atau App Store.
- Buka aplikasi MyIM3.
- Login dengan nomor Indosat Ooredoo.
- Pilih menu paket Internet, SMS, dan Telepon.
- Klik Beli.
- Klik Beli Sekarang.
- Pilih metode pembayaran pulsa atau e-wallet.
- Tunggu notifikasi dari Indosat Ooredoo.
- Paket Data akan memperpanjang masa aktif Indosat.
Selain itu, pengguna bisa melakukan cek masa aktif secara rutin untuk kenyamanan penggunaan layanan Indosat.
Dari beberapa cara memperpanjang masa aktif Indosat via transfer pulsa hingga paket data sesuai kebutuhan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News