LEBARAN - JAKARTA. Berikut tips memilih beras untuk membayar zakat fitra jelang hari raya Idul Fitri.
Puasa Ramadhan sebentar lagi usai. Artinya, hari raya Idul Fitri segera tiba dan waktunya Anda untuk segera membayar zakat fitra.
Baca Juga: CIMB Niaga Maksimalkan Layanan Digital Banking pada Periode Lebaran 2023
Mengutip dari Kompas.com, membayar zakat artinya mengeluarkan sebagian dari harta yang dimiliki untuk diberikan kepada yang berhak menerimanya.
Zakat fitra dimaknai sebagai bentuk kepedulian terhadap orang yang kurang mampu dan sebagai bentuk berbagi rasa kebahagiaan dan kemenangan di hari raya Idul Fitri.
Besaran zakat fitrah yang wajib dibayarkan umat muslim adalah 2,5 Kg atau 3,5 liter beras (makanan pokok).
Berikut tips memilih beras yang baik untuk zakat yang dilansir dari Indonesia Baik:
1. Umur simpan beras sesuai dengan jenis berasnya
Anda sebaiknya memilih beras yang tidak disimpan terlalu lama.
Sekedar info, beras putih memiliki umur simpan sekitar dua tahun. Sedangkan, beras cokelat memiliki umur simpan selama tiag sampai enam bulan.
2. Cermati bentuk dan warna beras
Anda sebaiknya mencermati warna beras, bentuk butiran beras, dan kelembaban beras sebelum membelinya dan digunakan untuk membayar zakat fitrah.
3. Cek aroma beras
Sebelum membeli beras, Anda sebaiknya cek aromanya.
Hindari membeli beras yang memiliki aroma apek atau jamur. Sebab, beras tersebut sudah disimpan terlalu lama.
4. Cek kutu berasa
Terakhir, Anda sebaiknya benar-benar melihat apakah beras tersebut berkutu atau tidak.
Baca Juga: Seru! 3 Film Baru yang Tayang Perdana di Bioskop Tanah Air Hari Ini, Rabu (19/4)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News