HEWAN PELIHARAAN - Menemukan kucing yang hilang dari rumah terkadang sulit dilakukan. Perlu tips menemukan kucing yang hilang agar cepat ditemukan.
Untuk menemukan kucing yang hilang dari rumah, biasanya membutuhkan waktu berhari-hari. Pemilik kucing pasti khawatir dan panik ketika kehilangan kucing kesayangannya.
Tak perlu khawatir, Anda dapat menemukan kucing yang hilang dari rumah dengan mudah.
Lalu, apa saja yang harus dilakukan untuk menemukan kucing yang hilang dari rumah?
Mengutip Hewania, berikut tips menemukan kucing yang hilang dari rumah dengan mudah:
Baca Juga: Waspada, Ketahui 5 Penyakit pada Kucing saat Musim Hujan
Gunakan hal-hal yang disukai kucing
Dikutip dari Hewania, umumnya kucing peliharaan memiliki sesuatu yang ia suka, misalnya, mainan favorit atau tempat makan kesukaannya.
Anda bisa memancing kucing yang hilang dengan menempatkan sesuatu yang disukai kucing di luar rumah. Cara ini dapat berguna untuk menarik kucing kembali ke rumah.
Cek sekitaran lingkungan rumah
Cobalah untuk mengecek kucing di sekitaran lingkungan rumah. Anda bisa melakukan penyisiran di sekitaran lingkungan rumah sambil memanggil nama kucing peliharaan.
Carilah kucing peliharaan di tempat biasa ia bermain. Selain itu, Anda juga bisa membawa makanan favorit mereka.
Baca Juga: Kenali Jam Tidur Kucing per Hari Beserta Siklus dan Kebiasaan
Tanya tetangga
Sembari mencari kucing di sekitaran rumah, Anda juga bisa bertanya kepada tetangga di sekitaran rumah. Tanyakan kepada tetangga apakah mereka melihat kucing peliharaan Anda.
Anda juga bisa memberikan informasi kepada tetangga tentang ciri-ciri kucing peliharaanmu. Katakan pada mereka jika mereka menemukan kucing yang hilang untuk segera menginformasikan kepada Anda.
Share di media sosial
Jika cara di atas masih tidak berhasil, Anda bisa menggunakan sosial media. Manfaatkan media sosial untuk mencari kucing yang hilang lebih efektif.
Anda bisa mengunggah foto kucing dan tambahkan informasi kontak dalam posting tersebut. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan grup di Facebook yang ada di daerah Anda.
Baca Juga: Jangan Dibiarkan Rusak, Begini Cara Menghentikan Kucing Memanjat Gorden
Pasang poster
Cara menemukan kucing yang hilang, salah satunya dengan memasang poster. Buatlah poster semenarik mungkin dengan menambahkan gambar atau foto kucing peliharaan Anda.
Tambahkan informasi berisi ciri-ciri kucing peliharaanmu yang hilang. Kemudian, tempelkan di area yang sekiranya banyak dilalui orang. Anda juga bisa memberikan imbalan untuk orang yang berhasil menemukan kucingmu.
Mencari kucing yang hilang memang bukan perkara mudah. Namun, cara-cara di atas bisa Anda coba lakukan. Tak perlu panik apabila kucing peliharaan belum juga kembali.
Nah, itulah tips menemukan kucing yang hilang dari rumah dengan mudah. Semoga informasi ini bermanfaat!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News