Ini 3 Cara Membuat Secreto untuk Profil Instagram hingga Twitter

Rabu, 09 Februari 2022 | 06:53 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Ini 3 Cara Membuat Secreto untuk Profil Instagram hingga Twitter

ILUSTRASI. Ini 3 Cara Membuat Secreto untuk Profil Instagram hingga Twitter


TIPS & TRIK - Cara membuat Secreto untuk Instagram hingga Twitter makin mudah. Pengguna media sosial mulai banyak menggunakan platform link Secreto dalam profil.

Secreto merupakan platform untuk mengirim pesan rahasia ke pemilik link Secreto tanpa diketahui nama sama sekali.

Setiap orang yang menekan link Secreto pengguna maka dengan mudah untuk kirim pesan rahasia tersebut.

Link Secreto bisa dimasukkan ke berbagai profil media sosial hingga kirim pesan WhatsApp.

Baca Juga: Cara Mudah Menambahkan Link Secreto di Profil Instagram, Siap Dapat Pesan Rahasia?

Kemudahan untuk mengungkapkan pesan atau berkomentar melalui Secreto.

Nah, begini cara membuat Secreto terlebih dulu dengan mudah dilansir dari Secreto Site.

Cara membuat Secreto

1. Cara membuat Secreto bentuk link

  • Buka situs https://secreto.site pada browser.
  • Masukkan nama akun dan email.
  • Pengguna akan diberikan link rahasia.
  • Akun Secreto telah dibuat.

Adapun pengguna bisa membagikan ke profil media sosial seperti WhatsApp, Instagram, Facebook, Twitter, dan Snapchat.

Pastikan link Secreto yang telah dibuat sudah tersimpan dan tersalin oleh pengguna.

Selanjutnya cara membuat Secreto masuk ke Instagram.

2. Cara membuat Secreto di Instagram

Bagi pengguna Instagram, berikut cara membuat Secreto masuk ke profil Instagram.

  • Buka aplikasi Instagram.
  • Masuk ke profil.
  • Klik Edit Profil.
  • Tempel Link Secreto di kolom website.
  • Klik ikon centang untuk simpan.
  • Link Secreto bisa diakses.

3. Cara membuat Secreto di Twitter

Terakhir, ada cara membuat Secreto masuk ke profil pengguna Twitter. 

  • Buka aplikasi Twitter.
  • Masuk ke profil akun.
  • Klik Edit Profil.
  • Tempel Link Secreto di kolom website.
  • Klik Simpan atau Save.
  • Link Secreto bisa diakses.

Nah, pengguna juga bisa tempel link Secreto ke pesan WhatsApp dengan mudah melalui chat atau status.

Catatan lain, pengguna hanya bisa membuat Secreto satu kali dalam satu akun browser.

Demikian beberapa cara membuat Secreto dengan mudah untuk dibagikan melalui Twitter dan Instagram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru