-
Membuat telur dadar lebih lembut dan mengembang
Tidak hanya kue saja yang bisa mengembang, telur dadar yang Anda buat juga bisa mengembang dengan baik menggunakan baking soda.
Tambahkan sedikit baking soda pada adonan telur dadar kemudian goreng seperti biasa. Hasil telur dadar akan lebih mengembang dan lembut seperti kue.
-
Pembersih lantai
Kegunaan dari baking soda juga bisa diaplikasikan pada rumah Anda. Manfaat baking soda bisa membuat lantai rumah tampak baru.
Caranya? Cukup campurkan setengah cangkir baking soda pada satu ember air hangat. Gunakan larutan ini untuk mengepel lantai. Setelah menggunakan larutan baking soda, pel lantai dengan air bersih.
Lantai rumah menjadi lebih kinclong dan tampak seperti baru lagi. Selain membuat lantai tampak baru, menggunakan baking soda juga ramah lingkungan.
-
Menghilangkan kotoran dan pestisida pada sayur dan buah
Agar sayuran dan buah bisa tumbuh dengan baik, terkadang petani menggunakan pestisida. Pestisida pada buah dan sayuran yang tidak dibersihkan dengan baik bisa mempengaruhi kesehatan manusia.
Manfaat dari baking soda bisa menghilangkan sisa-sisa pestisida dan kotoran lainnya. Gosok buah dan sayur dengan baking soda lalu bilas dengan air bersih. Sisa pestisida dan kotoran bisa hilang dengan cara ini.
Selanjutnya: Hari Palang Merah Indonesia, ini sejarah dan profil singkat PMI di Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News