RESEP MASAKAN -Jakarta. Ayam panggang atau disebut juga roasted chicken bisa dijadikan salah satu menu andalan saat malam tahun baru 2022 nanti. Pasalnya, menu ini bisa dimakan untuk beberapa orang sekaligus itu pun jika satu ekor ayam dipanggang sekaligus.
Bakar-bakaran atau memanggang makan menjadi salah satu tradisi yang digemari masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, ayam panggang bisa menjadi opsi menu saat perayaan malam tahun baru 2022 nanti.
Untuk menciptakan ayam panggang yang juicy itu gampang-gampang susah. Pasalnya, jika ayam yang dipanggang gagal akan membuat tekstur daging alot dan bumbu kurang meresap membuat ayam panggang jadi tidak nikmat.
Baca Juga: Tips Sukses Melamar Pekerjaan, Perhatikan 5 Hal Berikut
Oleh karena itu, agar ayam panggang yang anda masak berhasil menciptakan daging yang juicy, lembut dan bumbunya meresap ada tips dan triknya.
Berikut resep dan cara membuat ayam panggang juicy ala Devina Hermawan, salah satu chef ternama di Indonesia yang dilansir dari kanal Youtube-nya.
Resep Ayam Panggang Juicy
Bahan:
1 ekor ayam utuh
Brine (opsional):
1,2 liter air
2 ½ sdm garam
3 sdm gula
5 sdm kecap inggris
5 siung bawang putih, geprek, opsional
Garlic & herb butter:
100 gr margarin / mentega
5 siung bawang putih, cincang halus
6 siung bawang merah, cincang halus
2 sdt rosemary kering / mixed herbs
½ sdm paprika bubuk
1 sdm mustard
1 ½ sdm kaldu ayam
1 sdt lada hitam
Baca Juga: Tips Membangun Relasi bagi Mahasiswa, Ini Manfaatnya
Pelengkap:
400 gr kentang kecil, rebus ½ matang, potong
2 sdm olive oil / minyak goreng
1 buah bawang bombai, potong
3 buah wortel, rebus, potong
2 batang rosemary
1 iris jeruk nipis
¼ sdt garam
¼ sdt lada hitam
Saus spicy bbq:
Tetesan panggangan ayam
8 sdm saus bbq siap pakai
3 sdm saus sambal
1 sdm kecap inggris / steak sauce
5 sdm jus apel
2 sdm jus lemon / 1 sdm cuka
100 ml air