Cara Membuat Kartu Ucapan Selamat Natal 2022, Gunakan Kata Kunci ini di Canva

Minggu, 25 Desember 2022 | 09:49 WIB   Penulis: Arif Budianto
Cara Membuat Kartu Ucapan Selamat Natal 2022, Gunakan Kata Kunci ini di Canva

ILUSTRASI. Cara Membuat Kartu Ucapan Selamat Natal 2022, Gunakan Kata Kunci ini di Canva


TIPS & TRIK - Begini cara membuat kartu ucapan Selamat Natal 2022 atau Merry Christmas dengan mudah menggunakan Canva. Anda dapat memanfaatkan beberapa kata kunci berikut ini, lengkap dengan langkah-langkah cara membuatnya.

Bagi Anda yang merayakan Hari Raya Natal tahun 2022, akan semakin lengkap rasanya bila membagikan ucapan selamat Natal dengan sebuah kartu ucapan.

Bagi Anda yang mungkin belum memiliki kartu ucapan, manfaatkan sebuah aplikasi bernama Canva. Aplikasi yang juga dapat diakses lewat website ini memungkinkan pengguna membuat berbagai macam desain menarik, termasuk kartu ucapan sesuai dengan kreasi Anda.

Bagi Anda yang ingin membuat kartu ucapan Selamat Natal 2022 atau Merry Christmas, Anda dapat memanfaatkan beberapa kata kunci berikut ini di Canva. Dengan memanfaatkan kata kunci tersebut, Anda dapat membuat kartu ucapan Selamat Natal 2022 melalui beragam template yang tersedia.

Usai membuat kartu ucapan Selamat Natal 2022, Anda juga dapat membagikannya secara langsung lewat

Mau mencoba bikin kartu ucapan Selamat Natal pakai Canva? Berikut beberapa kata kunci  yang dapat Anda manfaatkan untuk membuat kartu ucapan Selamat Natal 2022 di Canva.

Baca Juga: 50 Link Twibbon Natal 2022 Lengkap Beserta Kartu Ucapan Tahun Baru 2023

Kata kunci kartu ucapan Selamat Natal 2022 Canva:

  • Selamat Natal
  • Natal
  • Merry Christmas
  • Christmas

Setelah mengetahui beberapa kata kunci di atas, simak langkah-langkah berikut ini untuk membuat kartu ucapan Selamat Natal 2022 pakai Canva.

Cara membuat kartu ucapan Selamat Natal 2022 menggunakan Canva:

Canva Selamat Natal 2022

  • Silahkan kunjungi link berikut ini: canva.com, jika Anda mengakses lewat browser di laptop. 
  • Pengguna smartphone (Android/iOS) dapat langsung membuka aplikasi Canva, tersedia di Play Store dan App Store.
  • Setelah Canva terbuka, ke menu Home > Social Media, pilih jenis postingan yang ingin Anda buat. Misalnya Status WhatsApp.
  • Perhatikan bagian Template, masukkan kata kunci atau keyword "Natal" atau "Merry Crhistmas" tanpa tanda petik.
  • Nantinya akan muncul banyak template Canva bertema Hari Raya Natal, pilih salah satu yang Anda inginkan.
  • Ubah atau tambahkan tulisan sesuai yang Anda inginkan, supaya kartu ucapan Canva Natal terasa lebih personal.
  • Terakhir simpan, lalu download kartu ucapan Canva Natal dengan cara klik tombol Share yang terletak di pojok kanan atas.
  • Pilih jenis file yang Anda inginkan, sesuai yang disarankan saja sudah bagus hasilnya. Lalu klik Unduh.
  • Sekarang kartu ucapan Canva Natal udah jadi, Anda tinggal membagikan lewat status WhatsApp atau mengirimnya langsung ke orang-orang terdekat.

Baca Juga: Ini 2 Cara Menghapus Background di Canva via Aplikasi dan Web

Silahkan bagikan kartu ucapan Selamat Natal 2022 yang telah Anda buat lewat Canva ini ke akun sosial media, story IG atau bahkan status WA. Anda juga dapat mengirimkan kartu ucapan Selamat Natal 2022 Canva ke keluarga atau rekan-rekan terdekat.

Catatan, tidak semua template Canva Idul Fitri dapat Anda gunakan. Beberapa diantaranya mengharuskan pengguna harus berlangganan akun Pro.

Akhir kata, selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru