Doa, Niat, dan Cara Menghitung Zakat Fitrah

Sabtu, 02 April 2022 | 08:05 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Doa, Niat, dan Cara Menghitung Zakat Fitrah


ZAKAT DAN INFAK -Jakarta. Artikel ini berisi informasi mengenai niat zakat fitrah dan doa zakat fitrah serta cara menghitung zakat fitrah. Zakat adalah bagian tertentu dari harta yang wajib dikeluarkan oleh setiap umat Islam dengan syarat telah mencapai syarat yang ditetapkan.

Sementara, orang yang berhak menerima zakat disebut mustahik, sedangkan orang yang mengeluarkan zakat disebut zakki.

Dalam Al-Quran disebutkan, “Ambillah zakat dari sebagian harta mereka, dengan zakat itu kamu membersihkan dan menyucikan mereka” (QS. at-Taubah [9]: 103).  

Dirangkum dari laman resmi Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara umum zakat terbagi menjadi dua jenis, yakni zakat fitrah dan zakat mal. Zakat Fitrah (zakat al-fitr) adalah zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa baik lelaki dan perempuan muslim yang dilakukan pada bulan Ramadhan.

Lantas, apa yang dimaksud dengan zakat fitrah? Serta seperti apa niat zakat fitrah dan doa zakat fitrah?

Baca Juga: Berapa kilogram beras untuk membayar zakat fitrah 1 orang? Ini besarannya

Apa yang dimaksud dengan zakat fitrah?

Apa yang dimaksud dengan zakat fitrah masih menjadi pertanyaan bagi sejumlah umat Islam.

Zakat fitrah adalah zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa baik lelaki dan perempuan muslim yang dilakukan pada bulan Ramadhan pada Idul Fitri untuk mensucikan diri setelah menunaikan ibadah di bulan Ramadhan.
Sebagaimana hadist Ibnu Umar ra,

"Rasulullah SAW mewajibkan zakat fitrah satu sha’ kurma atau satu sha’ gandum atas umat muslim; baik hamba sahaya maupun merdeka, laki-laki maupun perempuan, kecil maupun besar. Beliau saw memerintahkannya dilaksanakan sebelum orang-orang keluar untuk shalat.” (HR Bukhari Muslim).

Baca Juga: Transaksi Dompet Digital Melesat Saat Lebaran

Editor: Virdita Ratriani

Terbaru