Menghilangkan Bau Mulut, Simak 6 Manfaat Teh Hijau Ini

Rabu, 12 Januari 2022 | 10:03 WIB   Penulis: Belladina Biananda
Menghilangkan Bau Mulut, Simak 6 Manfaat Teh Hijau Ini

ILUSTRASI. Anda bisa mendapat banyak manfaat teh hijau dengan mengonsumsinya secara rutin.


KESEHATAN - JAKARTA. Teh hijau adalah salah satu jenis teh yang digemari oleh banyak orang. Bukan tanpa alasan, ada banyak manfaat teh hijau yang bisa Anda dapat. Tentunya, Anda perlu mengonsumsi teh hijau secara teratur untuk merasakan khasiatnya.

Salah satu nutrisi penting yang terdapat dalam teh hijau adalah antioksidan. Mengutip Health (health.com), antioksidan di teh hijau efektif mengatasi inflamasi atau peradangan dalam tubuh dan melindungi sel dari kerusakan.

Dengan begitu, ada banyak jenis penyakit yang dapat Anda hindari. Meski manfaat-manfaat ini bisa Anda dapat dengan mudah, jangan lupa untuk berkonsultasi dulu dengan dokter, ya. Tujuannya agar tak ada efek samping berbahaya yang perlu Anda alami.

Baik untuk Kesehatan Jantung

Manfaat teh hijau lainnya yang tak boleh Anda lewatkan adalah jenis teh itu mampu menjaga kesehatan jantung. Kandungan dalam teh hijau mampu mengurangi jumlah kolesterol. Artinya, aliran darah menjadi lebih lancar dan tekanan darah lebih terkontrol. Dengan begitu, kondisi jantung dapat terjaga.

Baca Juga: Mudah Didapat, Coba 6 Rekomendasi Obat Jerawat Ini, Yuk

Menurunkan Berat Badan

Teh hijau dapat digunakan sebagai salah satu cara menurunkan berat badan. Dengan mengonsumsi teh hijau, metabolisme dan pembakaran lemak dalam tubuh dapat meningkat. Tidak berhenti sampai di situ, teh hijau juga efektif menekan rasa lapar sehingga program diet bisa berjalan dengan lebih maksimal.

Menghilangkan Bau Mulut

Salah satu manfaat teh hijau adalah menghilangkan bau mulut.

Katekin yang ada di teh hijau bisa menghilangkan bau mulut Anda, lho. Apalagi jika bau mulut muncul akibat infeksi bakteri di karang gigi. Meski demikian, masih dibutuhkan lebih banyak penelitian lagi terkait hal itu.

Meningkatkan Sistem Imun Tubuh

Manfaat teh hijau lainnya yang bisa Anda dapat adalah jenis teh itu efektif meningkatkan sistem imun tubuh. Selain mengandung banyak antioksidan, teh hijau juga memiliki antivirus, antibakteri, dan antijamur. Kandungan-kandungan itulah yang mampu meningkatkan sistem imun tubuh.

Baca Juga: Mudah, Ini 5 Cara Mengecilkan Perut Pakai Bahan Alami

Menjaga Kesehatan Kulit

Rutin mengonsumsi teh hijau juga baik untuk kesehatan kulit, lo. Menurut sebuah penelitian, polifenol dalam teh hijau efektif melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Dengan begitu, garis halus, keriput, dan tanda penuaan lain yang muncul di kulit dapat Anda hindari.

Mengatasi Diabetes

Health mengatakan bahwa teh hijau sebaiknya rutin dikonsumsi oleh penderita diabetes. Alasannya karena bahan alami itu mampu menurunkan jumlah gula darah dalam tubuh sehingga penyakit diabetes lebih bisa dikontrol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda

Terbaru