PENDIDIKAN - Ada berbagai macam prospek kerja jurusan Sastra Inggris. Di jurusan Sastra Inggris, nantinya mahasiswa juga akan fokus belajar di bidang kesusastraan (literatur), kebahasaan (linguistik), dan kebudayaan yang berhubungan dengan bahasa Inggris.
Dirangkum dari laman program studi Sastra Inggris Universitas Padjajaran, prospek kerja Sastra Inggris ini bisa bekerja di berbagai bidang kerja dan industri.
Di antaranya adalah bidang pemerintahan, industri kreatif dan penerbitan, periklanan dan pemasaran, pendidikan menengah dan tinggi, bisnis dan perbankan, penerjemahan, hingga riset dan perubahan sosial.
Meski bidang-bidang ini tampak berbeda, semuanya membutuhkan wawasan yang luas, cara berpikir yang kritis, runut, dan imajinatif, sikap yang fleksibel dan toleran, etos kerja yang dapat diandalkan, dan kemampuan memanfaatkan teknologi mutakhir.
Selain itu, tentunya kemahiran dalam berbahasa dan berkomunikasi yang efektif dalam bahasa Inggris. Lantas, seperti apa detail prospek kerja Sastra Inggris?
Baca Juga: Japan Foundation Jakarta Buka Lowongan Kerja 2022, Semua Jurusan Bisa Daftar
Prospek kerja jurusan Sastra Inggris
Dirangkum dari laman program studi Sastra Inggris Universitas Dharma Andalas, berikut adalah prospek kerja jurusan Sastra Inggris:
1. Translator (penerjemah tertulis)
Salah satu prospek kerja Sastra Inggris adalah menjadi translator atau penerjemah tertulis. Kepopuleran bahasa Inggris sebagai lingua franca dunia telah menjadikan jasa translator sebagai sebuah jasa yang sangat dibutuhkan.
Selain itu, banyaknya buku-buku penting, baik itu fiksi maupun non-fiksi, yang ditulis dalam bahasa Inggris membuat permintaan pasar terhadap jasa penerjemahan (Inggris-Indonesia atau sebaliknya) semakin meningkat dari tahun ke tahun.
Baca Juga: Ditjen Dikti Buka Kembali Program PKL Mahasiswa 2022, Ini Syarat dan Cara Daftarnya