Prospek Kerja Jurusan Sastra Inggris yang Perlu Diketahui agar Tidak Salah Jurusan

Minggu, 20 Maret 2022 | 11:45 WIB   Penulis: Virdita Ratriani
Prospek Kerja Jurusan Sastra Inggris yang Perlu Diketahui agar Tidak Salah Jurusan


2. Interpreter (penerjemah lisan)

Selanjutnya, menjadi interpreter atau penerjemah lisan juga merupakan salah satu prospek kerja Sastra Inggris. Pekerjaan sebagai interpreter cocok bagi seseorang yang tertarik dengan dunia penerjemahan, tapi tidak mau berlama-lama menyendiri menerjemahkan teks-teks rumit. 

Namun, bukan berarti pekerjaan ini lebih mudah dari pada pekerjaan penerjemah tertulis. Anda harus terbiasa untuk cepat dan tanggap dalam menerjemahkan apa yang disampaikan oleh klien.

Jika penerjemah tertulis bisa berlama-lama memikirkan terjemahan yang sempurna dari satu kalimat, penerjemah lisan hanya memiliki waktu beberapa detik untuk melakukan hal yang sama. 

3. Edupreneur

Education dan entrepreneur adalah kepanjangan dari edupreneur. Secara sederhana, edupreneur adalah orang yang merintis usaha di bidang pendidikan.

Seseorang yang memiliki dan mengembangkan les bahasa Inggris bisa dikatakan sebagai seorang edupreneur. Sehingga, menjadi edupreneur atau mengembangkan les bahasa Inggris juga menjadi salah satu prospek kerja jurusan Sastra Inggris. 

Baca Juga: Referensi Siswa, Ini Jurusan Sepi Peminat dan Paling Diminati di SBMPTN UGM

4. Pekerja kantor kedutaan besar

Dengan kompetensi bahasa Inggris dan wawasan nasional dan internasional yang luas, maka menjadi pekerja di kantor-kantor kedutaan besar baik itu di kantor kedutaan asing di Indonesia maupun kantor kedutaan Indonesia di negara-negara asing adalah salah satu prospek kerja jurusan Sastra Inggris.

5. Tenaga pengajar

Menjadi guru adalah pekerjaan yang stressful, menantang, tetapi rewarding. Nah, menjadi guru juga salah satu prospek kerja jurusan Sastra Inggris.  

6. Travel agent dan tour guide

Terakhir, menjadi tour guide atau bekerja di travel agent juga menjadi salah satu prospek kerja jurusan Sastra Inggris. Sebab, untuk menjadi tour guide memang dibutuhkan kemampuan berbahasa Inggris dan budaya yang mumpuni. 

Nah, jadi itulah beberapa prospek kerja jurusan Sastra Inggris yang perlu diketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Virdita Ratriani
Terbaru