Selain Kopi, Cek Daftar Minuman Perontok Asam Urat dalam Darah

Jumat, 12 Januari 2024 | 09:16 WIB Sumber: Kompas.com
Selain Kopi, Cek Daftar Minuman Perontok Asam Urat dalam Darah

ILUSTRASI. Selain kopi, ada sejumlah minuman yang dapat melunturkan asam urat dalam darah.


KESEHATAN - JAKARTA. Penyakit asam urat berisiko mengganggu aktivitas sehari-hari. Asal tahu saja, asam urat yang disebut juga gout adalah bentuk peradangan pada sendi yang umum dan kompeks terjadi yang dapat menyerang siapa saja. 

Orang bisa mengalami asam urat karena berbagai faktor, baik karena keturunan maupun terlalu banyak mengonsumsi minuman beralkohol dan tinggi gula. 

Di samping itu, asam urat yang sering kali menyebabkan rasa sakit dan bengkak pada jempol kaki juga dipengaruhi oleh konsumsi makanan yang tinggi purin. 

Beberapa di antaranya jeroan (organ dalam, ginjal, hati, otak), ikan teri, kerang, ikan makarel, termasuk emping melinjo. 

7 minuman untuk mengobati asam urat 

Asam urat harus diobati dan dicegah sesegera mungkin, karena penyakit ini dapat menimbulkan ketidaknyamanan pada jari kaki, lutut, termasuk pergelangan kaki. 

Dilansir dari Medicine Net, ada beberapa minuman yang dapat dikonsumsi untuk mengatasi kondisi ini, yakni: 

 

1. Teh hijau 

Minuman yang tengah hits belakangan ini bisa dikonsumsi untuk mengobati asam urat karena kandungan antioksidannya. Dalam hal ini, antioksidan di dalam teh hijau dapat membantu melawan peradangan yang terkait asam urat. 

Orang yang terkena penyakit ini dapat mengonsumsi teh hijau sebanyak satu gelas untuk mendapatkan manfaatnya. 

2. Susu rendah lemak 

Minum segelas susu yang rendah lemak atau skim dikaitkan dengan penurunan kadar asam urat dalam tubuh. 

Oleh karena itu, menambahkan susu rendah lemak termasuk yogurt rendah lemak membantu menurunkan risiko terkena serangan asam urat. 

Baca Juga: Selain Kedelai, Ini Makanan yang Baik dan Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

3. Kopi 

Kopi adalah minuman yang tidak dianjurkan untuk penderita asam lambung, tetapi minuman ini bermanfaat untuk orang yang terkena penyakit asam urat. 

Pasalnya, kopi yang mengandung kafein dapat menurunkan kadar asam urat dalam tubuh. Karena alasan itulah penderita asam urat dianjurkan untuk meneguk kopi, tapi minuman ini sebaiknya dikonsumsi dengan susu rendah lemak dan tanpa gula. 

Penderita asam urat dapat menikmati kopi setidaknya 1-2 cangkir dalam sehari. 

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Terbaru