4 Cara Memutihkan Ketiak Ini Bisa Anda Jadikan Pilihan

Rabu, 22 Desember 2021 | 14:12 WIB   Penulis: Belladina Biananda
4 Cara Memutihkan Ketiak Ini Bisa Anda Jadikan Pilihan

ILUSTRASI. Cara memutihkan ketiak bisa Anda lakukan memakai bahan-bahan alami.


KESEHATAN - Apakah Anda ingin mencerahkan warna kulit ketiak? Jika iya, beberapa cara memutihkan ketiak dalam artikel ini wajib Anda coba. Selain bahannya mudah dicari, langkah-langkah yang perlu Anda lakukan pun tidak rumit.

Bahan alami pertama yang bisa Anda jadikan pilihan adalah cuka apel. Kandungan cuka apel mampu membersihkan sel kulit mati dan mencegah infeksi bakteri. Dengan begitu, warna kulit menjadi lebih cerah setelah Anda memakai cuka apel secara teratur.

Anda perlu mencampur cuka apel dengan tepung beras terlebih dahulu. Setelah berbentuk pasta, aplikasikan pada kulit ketiak selama 15 menit lalu bersihkan memakai air. Tidak hanya memakai cuka apel dan tepung beras, masih banyak bahan alami lain yang bisa Anda coba.

Timun

Tahukah Anda bahwa timun bisa dijadikan pemutih ketiak? Mengutip dari The Urban Guide, timun efektif menenangkan kulit ketiak yang sering tergesek karena aktivitas Anda sehari-hari. Anda hanya perlu menggosokkan irisan timun, diamkan selama 10 menit, kemudian bilas dengan air.

Baca Juga: Tak banyak yang tahu, ini 6 cara memutihkan selangkangan

Lemon

Bukan lagi jadi rahasia jika cara memutihkan ketiak Anda lakukan memakai lemon. Sama seperti cuka apel, lemon efektif membersihkan sel kulit mati. Langkah yang perlu Anda lakukan sangat mudah.

Pertama, potong lemon menjadi dua bagian lalu celupkan salah satu bagian ke gula. Selanjutnya, gosokkan lemon yang telah bercampur dengan gula ke ketiak selama 2 menit. Anda perlu mendiamkannya dulu selama 5 menit sebelum Anda mencuci ketiak memakai air.

Kulit jeruk

Kulit jeruk bisa Anda jadikan cara memutihkan ketiak.

Tidak hanya lemon, jeruk juga cocok dijadikan pemutih ketiak. Anda perlu membiarkan kulit jeruk selama seharian terlebih dahulu. Setelahnya, hancurkan kulit jeruk memakai grinder sampai menjadi bubuk.

Campur kulit jeruk itu dengan susu dan air mawar kemudian oleskan ke ketiak selama 15 menit lalu bilas memakai air.

Baca Juga: 12 Manfaat baking soda dan cara menggunakannya

Kentang

Apabila Anda memiliki tipe kulit sensitif dan tidak kuat memakai lemon atau kulit jeruk, cobalah untuk memakai kentang. Cara memutihkan ketiak menggunakan kentang cukup mudah untuk Anda lakukan.

Pertama, potong kentang menjadi beberapa iris. Setelah itu, gosokkan pada kulit ketiak dan diamkan dulu selama 10 menit. Selanjutnya, bersihkan memakai air hangat dan keringkan ketiak memakai handuk bersih. Untuk hasil maksimal, Anda bisa melakukan langkah tersebut dua kali dalam sehari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda

Terbaru