UMKM Terima Subsidi Bunga, Ini Cara Ajukan KUR KB Bank Bukopin dan Syaratnya

Rabu, 16 April 2025 | 16:10 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
UMKM Terima Subsidi Bunga, Ini Cara Ajukan KUR KB Bank Bukopin dan Syaratnya

ILUSTRASI. Pelayanan nasabah KB Bank di Jakarta.


KUR - Simak cara mengajukan pinjaman KUR KB Bank Bukopin. Pemerintah menargetkan penyalur KUR 2025 mencapai Rp 300 Triliun untuk UMKM.

Pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank KB merupakan solusi tepat bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah yang membutuhkan tambahan modal untuk mengembangkan bisnis.

Dengan persyaratan yang ringan, suku bunga kompetitif, dan proses yang cepat, KUR dirancang untuk mempermudah akses pembiayaan bagi usaha produktif.

Selain itu, plafon kredit yang fleksibel hingga Rp 500 juta serta bebas biaya provisi dan administrasi menjadikan KUR pilihan yang menarik untuk mendorong pertumbuhan usaha.

Baca Juga: Anggaran Tipis, Program 3 Juta Rumah Gandeng Aguan hingga Prajogo Pangestu

Realisasi KUR 2025

Penerima KUR

Diberitakan Kontan.co.id, Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartanto memastikan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk tahun 2025 direalisasikan. Hal ini menyusul terbitnya Peraturan Menteri Keuangan (PMK) tentang KUR 2025.

Tahun 2025 ini, target KUR senilai Rp 300 triliun. Program KUR menyasar sektor-sektor yang bersifat padat karya. Adapun, sektor yang dimaksud adalah sektor makan dan minum, tekstil, kulit, hingga furniture.

Airlangga memastikan plafon kredit KUR sudah sesuai dengan arahan Presiden Prabowo Subianto. Plafon kredit KUR mulai dari Rp 500 juta hingga Rp 10 miliar. Untuk KUR ini, kata Airlangga, masyarakat masih akan mendapat subsidi bunga dari pemerintah hingga 5%. 

Sebagai gambaran, ketika bank memberikan kredit investasi dengan tenor 7 hingga 8 tahun, bunganya dari perbankan bisa 13% hingga 14%. Oleh karenanya, masyarakat bisa menikmati bunga menjadi 8%.

Baca Juga: Penjualan Eceran Melambat, Konsumsi Rumah Tangga Diprediksi Turun pada Kuartal I-2025

Keuntungan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank KB

Ada beberapa keunggulan dari layanan KUR dari Bank KB Bukopin.

  • Persyaratan yang Ringan: Memudahkan pelaku usaha kecil dan mikro untuk mengajukan kredit.
  • Suku Bunga Kompetitif: Suku bunga rendah dan terjangkau, yaitu 6% untuk KUR kecil.
  • Proses yang Cepat: Proses pengajuan dan pencairan dana dilakukan secara efisien.
  • Plafon yang Fleksibel: Plafon kredit mulai dari Rp 100 juta hingga Rp 500 juta.
  • Bebas Biaya Provisi & Administrasi: Tidak ada biaya tambahan untuk provisi dan administrasi.

Ada beberapa panduan untuk pengajuan KUR KB Bank Bukopin bagi nasabah.

Baca Juga: Pendapatan Premi Asuransi Properti Zurich Tumbuh 19% pada Kuartal I-2025

Syarat pengajuan pinjaman KUR KB Bank Bukopin

Ada juga beberapa syarat untuk melakukan pengajuan KUR KB Bank Bukopin berikut ini.

  • Usaha produktif dengan pengalaman minimal 6 bulan.
  • Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  • Ada tempat usaha, baik milik sendiri atau sewa.
  • Punya surat izin usaha mikro dan kecil.
  • Pembukuan atau catatan keuangan sederhana.
  • Tidak sedang menerima kredit produktif lain dari bank atau program selain KUR.
  • Nomor HP aktif.

Ketentuan Layanan KUR KB Bank Bukopin

Nah, untuk ketentuan layanan KUR KB Bank adalah sebagai berikut.

  • Plafon: KUR kecil mulai dari Rp 100 juta hingga Rp 500 juta.
  • Tujuan: Untuk modal kerja atau investasi usaha.
  • Bentuk Kredit: Cicilan.
  • Jangka Waktu: Kredit Modal Kerja maksimal 4 tahun dan Kredit Investasi maksimal 5 tahun.
  • Suku Bunga: 6% untuk KUR kecil.
  • Biaya Provisi & Administrasi: Tidak dikenakan.
  • Agunan: Penjaminan KUR dari perusahaan penjamin dan Agunan tambahan sesuai dengan ketentuan Bank.

Baca Juga: Cara Berinvestasi Aset Kripto bagi Pemula

Panduan pengajuan Pinjaman KUR KB Bank Bukopin

1. Kunjungi Kantor Cabang KB Bank

Pertama, Anda perlu mendatangi kantor cabang KB Bank terdekat atau agen KUR KB Bank untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai produk KUR dan pengajuan kredit.

2. Isi Formulir Pengajuan

Setelah memahami syarat dan ketentuan, isi formulir pengajuan KUR yang tersedia di kantor KB Bank. Pastikan semua informasi yang diberikan akurat dan lengkap.

3. Serahkan Dokumen Pendukung

Lampirkan dokumen-dokumen pendukung yang dipersiapkan di atas.

Baca Juga: Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Saat Libur Paskah

4. Verifikasi dan Penilaian

Pasca dokumen diterima, pihak KB Bank akan melakukan verifikasi dan penilaian terhadap usaha yang diajukan untuk menentukan kelayakan pinjaman. Proses ini biasanya mencakup kunjungan langsung ke tempat usaha.

5. Persetujuan Pinjaman

Ketika pengajuan Anda disetujui, KB Bank akan memberikan konfirmasi beserta informasi mengenai jumlah kredit yang disetujui, suku bunga, dan jangka waktu pinjaman.

6. Pencairan Dana

Setelah proses persetujuan selesai, dana pinjaman KUR akan dicairkan ke rekening yang telah disepakati. Anda dapat mulai menggunakan dana tersebut untuk keperluan modal kerja atau investasi usaha.

Itulah informasi yang mengajukan pinjaman KUR KB Bank Bukopin yang perlu diketahui UMKM dan pelaku usaha lain.

Tonton: AJB Bumiputera Mulai Bayar Klaim Rp 447 Miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru